Solo, Sonora.ID - Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah dijadwalkan di Desa Sanggang, Kecamatan Bulu, Sukoharjo pada Kamis (11/8/2022) siang.
Jokowi diagendakan untuk melakukan penanaman kelapa genjah bersama warga setempat.
Sebelum beberapa jam kedatangan presiden Joko Widodo (Jokowi),puluhan personel keamanan berjaga ketat di area lokasi lahan penanaman kelapa genjah.
Akses jalan menuju ke lokasi pun juga sudah disterilkan oleh petugas.
Baca Juga: Pelabuhan Pontianak Diresmikan, Ria Norsan Apresiasi Presiden Jokowi
Selain Presiden Jokowi dan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo yang dijadwalkan untuk menghadiri penanaman kelapa genjah itu.
Masyarakat pun juga ikut serta dalam penanaman kelapa genjah.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang didampingi oleh Ibu Iriana Jokowi melakukan peninjauan dan menanam Kelapa Genjah di Desa Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Boyolali, Kamis (11/8/2022).
Beliau tiba di lokasi tanam yang dekat dengan Embung Giriroto itu sekira pukul 09.23 WIB.
Sebelum melakukan melakukan penanaman, Jokowi terlebih dulu mendatangi kerumunan warga yang memadati jalan desa.
Jokowi memberikan paket sembako kepada warga sekitar, selain itu Jokowi juga menyempatkan diri untuk berswafoto dengan warga.
Jokowi kemudian meninjau tanaman-tanaman kelapa genjah yang dijaga warga dan mengajak dialog dengan para petani disana
Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa dunia sekarang ini sedang dilanda krisis pangan, lebih dari 300 juta orang di beberapa negara kekurangan pangan akut dan kelaparan.
"Dan ini kalau tidak ada solusi akan masuk ke 800 juta orang akan kekurangan pangan dan lapar," kata Jokowi usai melakukan tanam Kelapa Genjah di Desa Giriroto, Kamis (12/8/2022).
Itulah yang mendasari Pemerintah dalam mengolah lahan yang tak produktif menjadi lahan produktif.
Termasuk penanaman kelapa genjah ini, lahan dan pekarangan bisa ditanaman kelapa yang memiliki tingkat produksi tinggi ini.
"Yang nanti hasilnya 2 tahun, 2,5 tahun. Setahun bisa produksi satu pohon bisa 180 buah. Yang itu bisa dibuat gula semut, minyak kelapa yang bisa dijual buahnya untuk minuman segar. Ini yang akan terus kita lakukan," ungkapnya.
Dalam penanaman ini, Jokowi membagikan sebanyak 46 ribu pohon kelapa genjah di Boyolali dan 44 ribu batang bibit kelapa genjah dibagikan di Karanganyar.Sukoharjo mendapatkan paling banyak, yakni 110 batang bibit kelapa genjah.