Bentuk Sperma
Meski harus melakukan cek di laboratorium, bentuk sperma juga bisa jadi salah satu ukuran efektif sebagai cara membedakan sperma subur atau tidak.
Sperma yang sehat memiliki bentuk kepala yang oval dan ekor yang panjang.
Dengan bentuk semacam itu, pergerakan sperma tersebut di dalam rahim bakal semakin mudah sehingga berpotensi bisa membuahi sel telur.
Pergerakan Sperma
Pergerakan sperma dalam bidang seksologi bisa disebut dengan istilah motilitas.
Motilitas juga bisa jadi ukuran atau cara membedakan sperma subur atau tidak.
Pergerakan sperma yang akan cenderung lincah sehingga dapat dengan mudah membuahi sel telur. Untuk mengetahuinya, kamu juga harus melakukan cek di laboratorium.
Warna Sperma
Baca Juga: 7 Manfaat Habbatussauda, Salah Satunya Meningkatkan Jumlah Sperma
Dibanding keempat cara yang lain, melihat warna sperma tergolong sebagai langkah paling mudah untuk mengetahui sperma subur atau tidak.
Seorang pria yang punya sperma yang sehat umumnya mengeluarkan sperma berwarna putih keabuan yang hampir mirip ingus ketika ejakulasi.
Warna sperma yang cenderung bening bisa jadi alamat bahwa seseorang punya sperma tak sehat atau subur.