Negara Spanyol
Spanyol tidak memiliki hari kemerdekaannya dan tidak pernah merayakannya, karena negara spanyol memperingati perjalanan Christopher Colombus pada tahun 1492.
Perjalanan ini secara tidak sengaja menemukan benua Amerika. Penemuan luar biasa ini kemudian mengundang para penjajah Spanyol untuk menyerang benua tersebut atas nama bangsa Spanyol.
Baca Juga: 6 Negara yang Pernah Menjajah Indonesia, Ada yang Berkuasa Selama 346 Tahun!
Negara Thailand
Negara yang bertetangga dengan negara Indonesia ini ternyata tidak memiliki hari kemerdekaannya, negara Thailand memiliki hari nasionalnya sendiri yang dilakukan setiap tanggal 5 Desember untuk memperingati hari lahir Raja Bhumibol Adulyadej.
Negara Portugis
Portugis juga salah satu negara yang tidak memiliki hari kemerdekaannya, karena yang mereka rayakan sebagai hari nasional adalah mengenang hari kematian penyair bahasa portugis yaitu Luiz Vaz de Camões yang meninggal pada 10 Juni 1580.
Negara Jepang
Negara sakura ini juga termasuk kedalam negara yang tidak memiliki hari kemerdekaannya, jepang memiliki hari nasionalnya sendiri yang disebut sebagai hari yayasan nasional.
Baca Juga: 4 Negara Krisis Wanita, Pria di Sana Kesulitan Cari Jodoh padahal Isinya Saudagar Semua!
Negara Denmark
Negara yang satu ini juga tidak memiliki hari kemerdekaannya, mereka hanya merayakan peristiwa penandatanganan konstitusi tahun 1849 dan pembebasan tahun 1945 dari pendudukan NAZI Jerman, yang tidak menjadi hari libur nasional.
Negara United Kingdom
Negara yang sangat besar ini ternyata juga tidak memiliki hari kemerdekaannya, karena UK adalah negara yang multinasional terdiri dari empat negara non-berdaulat. Sehingga setiap negara tidak bisa hanya merayakan hari berdirinya negara masing-masing tersebut.