Banjarmasin, Sonora.ID - Rally panjang sempat mewarnai babak final Turnamen Tenis Meja Internal DPRD Kalimantan Selatan, Jumat (19/08) siang. Baik untuk kategori tunggal putra maupun ganda putra.
Menariknya, usai menyelesaikan permainan untuk kategori tunggal putra, sejumlah finalis melanjutkan permainan untuk final ganda putra.
Seperti yang dilakukan Surya Permana, anggota Pressroom DPRD Kalimantan Selatan yang berhasil maju ke babak final usai menyelesaikan pertandingan di babak penyisihan pada Kamis (18/08) dan semifinal pada pagi harinya.
Ia bermain untuk dua kategori sekaligus dan berhasil masuk babak final untuk keduanya. Yakni juara 1 untuk kategori tunggal putra dan juara 2 untuk ganda putra berpasangan dengan Elpianur Ahmad.
Total ada 11 set pertandingan yang harus dilewati Surya untuk mendapatkan gelar juara.
Sementara untuk kategori tunggal putri, dimenangkan oleh Aulia, staf Sekretariat DPRD Kalimantan Selatan.
Baca Juga: Rayakan HUT RI, Puluhan Peserta Ikuti Turnamen Tenis Meja DPRD Kalsel
Usai menutup secara resmi turnamen dalam rangka merayakan Hari Jadi ke-72 tahun Provinsi Kalimantan Selatan dan HUT RI ke-77, Ketua DPRD Provinsi, Supian HK yang diwakili Kabag TU & Kehumasan.
Riduansyah mengungkapkan apresiasinya atas digelarnya turnamen yang berhasil diselenggarakan dengan lancar.
Apalagi kegiatan tersebut juga jadi ajang berkumpulnya para staf dan wartawan yang sehari-hari disibukkan dengan pekerjaan.
"Semoga dipertemukan lagi di kegiatan-kegiatan lainnya. Kolaborasi ini dalam rangka memajukan olahraga di Kalimantan Selatan,” tuturnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Bank Kalsel, Shah Rizky Kurniawan berharap kerjasama yang terjalin ini bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi di masa yang akan datang.
“Komitmen Bank Kalsel untuk meningkatkan berbagai sektor di masyarakat, termasuk olahraga di Banua,” kata Rizky mewakili Bank Kalsel selaku salah satu sponsor utama dalam kegiatan tersebut.
Keberhasilan gelaran Turnamen Tenis Meja Internal DPRD Kalimantan Selatan Tahun 2022 yang digelar sejak 18-19 Agustus itu, diakui Rudy Setiawan, Ketua Panitia Pelaksana sebagai hasil kerja keras dan dukungan seluruh pihak.
Terutama para sponsor yang mendukung penuh kegiatan, hingga berhasil dilaksanakan dengan optimal.
"Mudah-mudahan di tahun depan kita bisa menggelar kembali turnamen ketiga dengan lebih baik dan harapannya lebih meriah lagi," pungkasnya.
Baca Juga: Doakan NKRI Lewat Betamat Al Quran, 77 Warga Binaan Lapas Banjarmasin