Sonora.ID – Nikita Mirzani lagi-lagi kembali menyita perhatian publik. Namun bukan karena kontroversi baru, tapi mantan pacar John Hopkins itu mendadak mengungkap kalau dirinya telah menyiapkan warisan untuk anak-anak dan adiknya.
Seperti yang diketahui beberapa waktu lalu Nikita Mirzani sempat dijemput paksa oleh polisi buntut dari perseteruannya dengan Dito Mahendra.
Saat menjadi bintang tamu, kepada Raffi Ahmad dan Irfan Hakim, Nikita mengaku sudah membuat surat warisan beberapa bulan belakangan.
Bukan tanpa alasan, wanita yang akrab disapa Niki ini tak mau ketiga anaknya kelak akan berebut harta peninggalannya nanti.
"Beberapa bulan yang lalu akutuh bikin surat wasiat," ucap Niki dikutip dari YouTube Trans 7 Official.
Baca Juga: SAH Ini Penyebab Nikita Mirzani dan John Hopkins Putus! Sang Pembalap Bongkar Sifat Asli Nyai
"Karena enggak mau nanti kalau aku mati gitu, anak aku susah, berebutan harta atau apa," jelasnya.
Adapaun isi wasiat tersebut, dijelaskan Nikita bereupa pembagian aset. Dia pun sudah membagikan seluruh aset miliknya secara merata untuk buah hatinya itu.
"Ya misalkan aku punya aset ini, buat Azka. Aset ini buat Lolly," jelas Nikita.
Terlepas dari kontroversi yang selama ini mengelilinginya, sebagai single parent Nikia rupanya tak mau membiarkan anak-anaknya hidup susah.
Karena itulah, Nikita Mirzani rela banting tulang demi meninggalkan berbagai bekal untuk anak-anaknya jika kelak meninggal dunia.
"Ya gue kerja buat anak-anak gue lah," kata Nikita Mirzani.
Surat wasiat tersebut juga dijelaskan Nikita Mirzani sudah dititipkan pada sang sahabat yang dianggap bak keluarganya, yaitu Fitri Salhuteru.
"Kak Fitri pegang (surat wasiat), karena dari sekian banyak orang yang aku kenal, cuma dia yang jujur," tutupnya.
Maut adalah misteri ilahi yang sulit untuk diprediksi kapan datangnya. Nggak mengenal usia tua ataupun muda, saat dipanggil oleh sang pencipta.
Kita harus sudah siap untuk meninggalkan dunia dan kembali kepangkuan yang maha kuasa.
Saat meninggalkan dunia, seluruh harta beda tidak akan dibawa ke akhirat.
Itulah sebabnya, banyak orang yang sudah mempersiapkan surat warisan untuk membagi harta peninggalan yang biasanya dikhusukan untuk keluarga terdekat seperti anak, istri, suami, dan cucu.
Seperti Nikita Mirzani, ada banyak manfaat menyiapkan surat wasiat sedini mungkin.
Nah, berikut 3 manfaat menyiapkan surat warisan selagi masih hidup.
Membuat diri lebih bahagia
Manfaat warisan yang kita persiapkan selagi masih hidup berdampak pada sisi emosional.
Ini adalah alasan terbesar seseorang merasa bahagia telah mencurahkan hasil kerja keras selama ini untuk orang terkasih.
Kebanyakan orang menganggap kebahagiaan tidak datang dari apa yang kita dapatkan. Tetapi apa yang bisa kita berikan.
Melihat bagaimana warisan yang kita berikan ke ahli waris menjadi satu hal bermanfaat ketika kita masih hidup itu menjadi sumber kebahagiaan.
Ini menjelaskan mengapa perencanaan hari tua penting dipersiapkan sejak dini.
Meringankan beban orang yang ditinggalkan
Kita hidup berdampingan dengan kebutuhan yang dapat terukur melalui beban biaya yang ditanggung.
Dengan menyiapkan sejumlah warisan untuk orang terkasih, tentu dapat meringankan mereka dari beban biaya tersebut.
Misalnya kita bisa mewariskan lebih awal untuk memulai bisnis yang sudah kita bangun atau investasi dari sekarang.
Di kemudian hari, kelak apa yang kita wariskan itu menjadi lebih bermanfaaat bagi mereka yang kita tinggalkan.
Di samping itu, mempersiapkan warisan selagi masih hidup juga bermanfaat untuk melindungi harta yang kita miliki agar tidak diklaim oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Mengurangi potensi konflik keluarga
Bukan lagi rahasia jika urusan warisan sering menjadi konflik antar keluarga. Dengan mempersiapkan warisan selagi masih hidup, kemungkinan konflik itu bisa diredam dan bisa membuat seluruh anggota keluarga menjadi lebih harmonis.
Tidak adanya konflik keluarga atas warisan juga bertujuan demi menjaga nama baik keluarga itu sendiri.
Pasalnya, jika ada satu kasus yang berhubungan dengan hukum, segala macam privasi keluarga bisa saja terkuak di depan umum.