Ibu-ibu Kabari Keluarga, Inilah 4 Cara Mengurangi Risiko Cacar Monyet, Terapkan Mulai Hari Ini agar Terhindari dari Paparan Penyakit Tersebut!

22 Agustus 2022 14:40 WIB
Ilustrasi cara mengurangi risiko cacar monyet
Ilustrasi cara mengurangi risiko cacar monyet ( health.kompas.com)

Sonora.ID - Kementerian Kesehatan sudah memberikan konfirmasi bahwa kasus cacar monyet pertama di Indonesia ditemukan di Jakarta pada Sabtu (20/08).

Melansir dari Website Kemenkes, cacar monyet adalah penyakit zoonosis langka yang muncul akibat infeksi dari virus bernama monkeypox.

Masalah kesehatan ini dapat menular melalui kontak antara manusia yang terpapar dengan manusia lainnya. Oleh sebab itu, Anda harus bisa mengurangi risiko cacar monyet tersebut.

Dilansir dari kompas.com, terdapat 4 cara mengurangi risiko cacar monyet yang wajib Anda ketahui dan terapkan mulai hari ini agar terhindari dari infeksi monkeypox tersebut.

Langsung saja simak penjelasan terkait 4 cara mengurangi risiko cacar monyet berikut ini; sudah Anda terapkan belum?

1. Tidak Melakukan Kontak dengan Hewan Liar

Salah satu cara mengurangi risiko cacar monyet yang bisa Anda lakukan mulai hari ini adalah tidak melakukan kontak dengan hewan liar.

Baca Juga: Umur Panjang tapi Sering Nyeri Sendi? Orang Tua wajib Makan 4 Makanan Ini

Dalam penjelasan WHO disebutkan bahwa ada banyak sekali kasus cacar monyet yang terjadi akibat kontak dengan hewan liar, terlebih ketika hewan itu dalam kondisi sakit.

Oleh sebab itu, Anda tidak diperkenankan untuk melakukan kontak dengan hewan liar ketika untuk mengurangi risiko terkena infeksi dari virus tersebut.

2. Vaksinasi

Vaksinasi menjadi salah satu cara mengurangi risiko cacar monyet yang paling ampuh sejauh ini.

Dari pernyataan WHO, vaksinasi dapat mengurangi tingkat risiko seseorang terkena cacar monyet sebesar 85%.

Anda bisa mendapatkan jenis vaksin Modified Vaccinia Ankara (MVA) untuk mencegah terpapar dari cacar monyet sejak dini.

Jenis vaksin ini sudah digunakan di Inggris sejak bertahun-tahun lalu guna mengurangi penyebaran infeksi monkeypox pada manusia.

3. Menjaga Kebersihan

Jangan pernah menyepelekan kondisi kebersihan di lingkungan Anda karena menjaga kebersihan menjadi cara mengurangi risiko cacar monyet yang wajib Anda lakukan.

Baca Juga: Umur 70 Tahun Masih Panjang Umur, Ternyata Rahasianya Gara-gara Konsumsi 3 Makanan Ini

Anda dianjurkan untuk menjaga kebersihan dengan cara:

- Mandi sebanyak dua kali dalam sehari

- Mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer untuk membasmi kuman serta virus

- Ganti sprei secara rutin

- Hindari penggunaan pakaian secara bergantian dengan orang lain

4. Tidak Kontak dengan Penderita

Cara mengurangi risiko cacar monyet terakhir yang wajib Anda lakukan adalah tidak kontak dengan penderita.

Ini lantaran infeksi monkeypox dapat menular melalui darah, cipratan ludah, lesi pada area kulit, dan cairan tubuh.

Oleh sebab itu, sangat rentan bagi Anda untuk terkena cacar monyet ketika berkontak langsung dengan para penderita masalah kesehatan tersebut.

Mulai hari ini, Anda dapat menerapkan seluruh cara-cara yang sudah disebutkan di atas agar terhindar dari infeksi monkeypox dan tetap hidup sehat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm