Sonora.ID - Inilah Resep Membuat Mangut Ikan Asap Pedas Gurihnya Mantep Banget.
Bingung mau masak apa untuk keluarga kecil hari ini? Jangan khawatir salah satu kudapan sedap yang bisa masuk list menu Anda adalah Mangut ikan Pari Asap.
Apa sih mangut itu? Umumnya mangut merupakan menu khas dari daerah "Mataraman" dan Semarang-Kendal.
Biasanya bahan ikan yang kerap digunakan untuk membuat mangut adalah lele ataupun ikan asap.
Menurut kamus Besar Bahasa Indonesia mendefinisikan "mangut" kudapan dari ikan yang diberi santal kental dan bumbu rempah.
Kata "mangut", dengan demikian, memiliki fungsi yang sejajar dengan "betutu", "gulai", atau "sup".
Sementara kandungan nutrisi dan gizi juga tak kalah dengan makanan lain sebab, sayur mangut mengandung sekitar18 % protein,lemak 20 % serta kandungan nutrisi lainnya.
Kandungan Lemak yang terdapata pada Ikan Mangut sebagian besar merupakan lemak tak jenuh yang berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Penasaran akan rasa dan cara pembuatannya? Berikut ulasan selengkapnya mengenai sayur mangut:
Baca Juga: Ide Bisnis Murah Meriah, Ini Resep Steak Tahu Sayuran yang Lezat
Bahan:
550 g ikan pari asap
750 ml santan kelapa
250 ml sir
2 buah tomat merah
3 buah tomat hijau
7 buah cabai rawit hijau
8 buah cabai rawit merah
2 lbr daun salam
2 lbr daun jeruk
2 btg serai
35 g gula merah
Garam
Lada
Gula
Minyak
Bumbu Halus:
8 siung bawang merah
6 siung bawang putih
7 buah cabai merah keriting
6 btr kemiri
2 cm jahe
2 cm kunyit
2 cm kencur
3 cm lengkuas
1 sdt biji ketumbar
3 sdm minyak