Sehingga informasi lowongan kerja hanya tersampaikan pada beberapa golongan saja.
2. Menggalakkan kegiatan ekonomi informal
Cara mengurangi pengangguran lainnya adalah dengan menggalakkan kegiatan ekonomi informal.
Kebijakan yang memihak pada pengembangan sektor informal bisa mengembangkan industri rumah tangga sehingga mampu menyerap tenaga kerja.
3. Meningkatkan keterampilan tenaga kerja
Pengangguran bisa diatasi salah satunya dengan pengembangan sumber daya manusia melalui peningkatan keterampilan melalui pelatihan bersertifikasi internasional.
4. Meningkatkan mutu pendidikan
Pendidikan yang bermutu tinggi memadai kemugkinan seseorang untuk memperoleh kesempatan kerja yang lebih tinggi.
Dengan cara ini diharapkan dapat mengurangi tingkat pengangguran.
Lewat undang-undang, pemerintah kini diamanatkan untuk mengalokasikan dana APBN sebesar 20 persen untuk bidang pendidikan nasional.