Sonora.ID- Berikut ini adalah daftar dan ulasan 9 konglomerat pemilik mall mewah di Jakarta, mereka adalah seseorang yang dikenal tajir melintir.
Jakarta adalah ibu kota negara Indonesia yang kini berubah menjadi kota metropolitan kelas dunia, layaknya sebagai kota metropolitan banyak sekali bangunan tinggi yang ada di Jakarta. Baik itu gedung pemerintahan, hingga yang sangat mudah ditemukan dan di kunjungi adalah Mall mewah.
Banyak sekali Mall mewah yang tersebar di Jakarta, seperti Grand Indonesia, Plaza Indonesia, Pacific Place, Plaza Senayan, dan lain sebagainya.
Di dalamnya terdapat banyak sekali brand ternama yang bisa ditemukan setiap kalian mengunjungi Mall mewah tersebut.
Selain pengunjungnya adalah dari kalangan atas, ternyata pemilik mall mewah di Jakarta adalah sosok konglomerat yang dikenal sangat tajir melintir.
Baca Juga: Bukan Soeharto! Segini Kekayaan Djoko Suyanto Mantan Jenderal TNI Paling Tajir di Indonesia
Dilansir dari berbagai sumber, kami telah rangkum 9 konglomerat pemilik mall mewah di Jakarta:
1. Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono
Grand Indonesia merupakan Mall Mewah yang sangat terkenal di Jakarta, siapa sangka jika pemilik Grand Indonesia tersebut adalah pasangan kakak adik yang tercatat sebagai orang terkaya di Indonesia selama 11 tahun berturut-turut, di adalah Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono.
Keduanya merupakan pemilik Grand Indonesia dan juga perusahaan terkenal yang bernama Djarum Group.
Walaupun kekayaan Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono yang mencapai USD 22 miliar atau sekitar Rp 314 triliun, mereka berdua dikenal sebagai sosok yang sangat sederhana.
Baca Juga: Bukan Main! Ini 6 Sumber Kekayaan Livy Renata yang Hartanya Takkan Habis Tujuh Turunan
2. Eka Tjipta Widjaja
Jika kalian sering mengunjungi salah satu Mall mewah di Jakarta yaitu Plaza Indonesia, kalian perlu tahu jika pemiliknya adalah seorang konglomerat yang tajir melintir bernama Eka Tjipta Widjaja.
Ia merupakan pendiri dari Sinar Mas Group, selain Plaza Indonesia Eka Tjipta Widjaja juga ternyata pemilik dari Fx Sudirman yang kini dikelola oleh keluarganya.
Total kekayaan Eka Tjipta Widjaja menurut Forbes adalah USD 9,6 miliar atau setara Rp 134 triliun.
Baca Juga: VIRAL! Segini Kekayaan ANS Kosasih Dirut Taspen yang Dituding Kelola Dana Capres Rp 300 Triliun
3. Alexander Tedja
Kalian mungkin tak asing atau bahkan sudah pernah mengunjungi Mall mewah di Jakarta ini yaitu Gandaria City atau Kota Kasablanka (Kokas).
Jika iya kalian juga harus mengetahui siapa sosok pemilik dari Mall tersebut, dia adalah Alexander Tedja yang juga merupakan pemilik dari Pakuwon Jati Tbk.
Sebagai konglomerat tajir melintir yang sukses dengan bisnis propertinya di Surabaya, Alexander Tedja memiliki total harta kekayaan sebesar Rp23,7 triliun.
Baca Juga: Ferdy Sambo Kalah! Segini Kekayaan Arief Sulistyanto yang Disebut Polisi Paling Tajir di Indonesia
4. Murdaya Poo
Pondok Indah Mall dan Puri Indah Mall adalah salah satu Mall mewah yang ada di Jakarta. Pemiliknya adalah Murdaya Poo yang memiliki harta kekayaan menurut Forbes sebanyak Rp 25 triliun.
5. Sutjipto Nagaria
Selanjutnya konglomerat pemilik mall mewah di Jakarta adalah Sutjipto Nagaria, mall mewah tersebut adalah Mall Kelapa Gading, yang berada di Jakarta Utara.
Selain itu Sutjipto Nagaria juga merupakan pemilik dari Summarecon Agung Group, yang memiliki total harta kekayaan mencapai Rp4,4 triliun.
Baca Juga: Hakim Tajir! Segini Kekayaan Anwar Usman Ketua MK yang Kini Jadi Adik Ipar Presiden Jokowi
6. Mochtar Riady
Tercatat sebagai orang terkaya di Indonesia, ternyata Mochtar Riady juga merupakan pemilik dari Lippo Mall Kemang di Jakarta.
Bukan hanya seorang pemilik saja namun juga menjabat sebagai komisaris dari Lippo Group. Maka tak heran jika harta kekayaan dari Mochtar Riady mencapai Rp 27,2 triliun.
7. Eka Tjandranegara
Siapa yang tak mengetahui Mall Taman Anggrek di Jakarta, ternyata pemiliknya bernama Eka Tjandranegara yang merupakan konglomerat pemilik perusahaan Mulia Group yang masuk dalam daftar bisnis properti di Indonesia yang sudah Go Internasional.
Baca Juga: Bikin Melongo, Ini Daftar Kekayaan Antonius Kosasih Sang Dirut Taspen
8. Trihatma Kusuma Haliman
Tak tanggung-tanggung Trihatma Kusuma Haliman adalah pemilik tiga mall mewah di Jakarta yaitu senayan City, Central Park, dan Thamrin City.
Bahkan kini tercatat harta kekayaan yang dimiliki oleh Trihatma Kusuma Haliman menyentuh angka Rp6,98 triliun.
9. Tan Kian
Tan Kian adalah pemilik mall mewah di Jakarta yaitu Pacific Place yang merupakan mall elite setara dengan Plaza Indonesia, Grand Indonesia, dan Plaza Senayan. Total kekayaan Tan Kian diperkirakan mencapai Rp3,19 triliun.
Itulah tadi 9 Konglomerat Pemilik Mall Mewah di Jakarta yang juga merupakan orang yang dikenal paling tajir melintir di Indonesia.