Sonora.ID - Pidato adalah sebuah kegiatan orasi atau berbicara di hadapan banyak orang atau di depan umum dengan tujuan memberikan informasi atau membujuk pendengar.
Pidato juga bertujuan untuk mengajak audiens untuk melakukan apa yang diimbau, memberikan peringatan, nasihat, saran, kritik, hingga masukan agar setiap audiens yang mendengar menjadi pribadi yang lebih baik.
Momen ini biasanya juga disertai dengan harapan, ungkapan terima kasih, permohonan maaf, dan lain sebagainya.
Pidato bisa disampaikan dalam berbagai acara atau kegiatan, salah satunya adalah kegiatan keagamaan.
Baca Juga: 10 Contoh Pembukaan Pidato, Singkat dan Mudah Dihafal
Untuk lebih jelasnya, dikutip dari Gramedia.com, berikut ini adalah 6 contoh pidato singkat tentang agama, cenderung berisi pesan dan nasihat.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Alhamdulilah kita semua masih diberikan kesempatan hari ini untuk bertemu di (tempat, sesuaikan dengan tempat pertemuan). Alhamdulilah kita masih diberikan nikmat sehat, sehingga kita semua masih sempat berkumpul dan saling bersilaturahmi.
Saudaraku sekalian yang saya cintai, karena di sini mayoritas pendengar pidato saya adalah para remaja, meskipun ada beberapa yang sudah menginjak usia dewasa, karena itu pada hari ini saya akan membawakan sebuah pidato mengenai pergaulan bebas.
Kita semua tahu, apabila dalam seluruh kehidupan ini orang tua tidak mampu selalu mengawasi anak-anaknya seratus persen, mungkin juga orang tua hanya mampu mengawasi anak-anak ketika anak berada di rumah maupun ketika anak-anak masih menginjak usia yang cukup muda dan masih banyak membutuhkan bantuan dari orang tua, baik itu ketika belajar, bermain, menulis dan kegiatan lainnya.