Sonora.ID - Berikut ini adalah penjelasan tentang kemunculan tanda di kaki yang berartikan ajal di depan mata berdasarkan penjelasan Gus Baha.
Masyarakat Indonesia pasti sudah mengetahui bahwa momen ketika ajal sudah di depan mata dapat diketahui melalui tanda-tanda yang muncul pada tubuh seseorang.
Hal ini pun bahkan sudah dijelaskan oleh Gus Baha selaku pemuka agama yang cukup tersohor di Indonesia.
Dikutip dari YouTube Ngaji Official, Gus Baha mengungkapkan bahwa ada kemunculan tanda di kaki yang berarti ajal di depan mata dan wajib Anda waspadai.
Tanda di kaki yang dimaksud oleh sang pemuka agama adalah kejang pada area betis.
Dari penjelasan Gus Baha, malaikat maut yang mendekati seseorang akan meninggalkan sensasi kejang pada betis.
"Makanya, orang-orang yang (akan) mati itu kejang-kejang betisnya," ujar sang pemuka agama.
Kejang pada betis yang dirasakan oleh seseorang dengan ajal di depan mata ini terasa sedikit berbeda dari kejang pada umumnya.
Selain itu, kejang ini pun terjadi secara tiba-tiba dan sering kali tidak pernah dirasakan oleh seseorang sebelumnya.
Oleh sebab itu, Gus Baha menyebutkan bahwa seseorang yang mengalami kejang di betis harus segera bertaubat dan memperbanyak ibadah.
Pasalnya, kejang di betis ini menjadi tanda di kaki yang berarti ajal di depan mata berdasarkan penjelasan Gus Baha.
Selain kejang di betis, terdapat tanda ajal di depan mata lain yang bisa Anda ketahui, seperti:
1. Sering tidur
2. Menarik diri dari orang-orang sekitar
3. Suhu tubuh menurun drastis
4. Terjadi perubahan pada bagian organ vital
5. Tidak terlalu banyak makan dan minum
Baca Juga: 16 Adab Istri Terhadap Suami Menurut Imam Al-Ghazali, Sudah Tahu Belum Bunda?
Tanda-tanda ajal sudah di depan mata ini bisa menjadi perhatian bagi Anda untuk lebih mawas diri dan memperbanyak ibadah.
Selain itu, mengetahui tanda-tanda tersebut juga bisa membantu Anda untuk mengetahui kondisi orang lain dan memperlakukan mereka sebaik mungkin agar tidak menyesal di kemudian hari.
Itulah pembahasan tentang tanda di kaki yang berarti ajal di depan mata berdasarkan penjelasan Gus Baha.
Semoga Anda bisa semakin rajin beribadah sebelum merasakan tanda tersebut agar terselamatkan dunia dan akhirat.