10 Artis yang Pernah Kecanduan Narkoba, Kini Sukses Besar! Siapa?

2 September 2022 14:35 WIB
Jefri Nichol, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar
Jefri Nichol, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar ( Jefri Nichol Instagram)

Sonora.ID - Inilah 10 artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar! Siapa saja?

Narkoba adalah salah satu bahan aditif yang bisa memberikan perasaan senang sementara.

Sayangnya, pemakaian narkoba bisa membuat seseorang terjerat pada kecanduan dan kasus yang merugikan.

Baca Juga: Heboh! Ini 6 Artis yang Selingkuh dengan ART Sendiri, Bahkan Ada yang Kepergok Anaknya

10 Artis yang Pernah Kecanduan Narkoba

1. Eza Giono

Eza Giono, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada 1 Agustus 2015, Eza ditangkap oleh pihak kepolisian karena terlibat kasus narkoba di kawasan Cikeas, Bogor, Jawa Barat. 

Polisi mengamankan paket sabu, satu buah bong (alat hisap), dan dua buah korek api gas.

Setelah masa rehabilitasi selesai, Eza mendapatkan kesempatan bermain di sinetron Halilintar dan Aku Jatuh Cinta. 

Hingga kini Eza masih eksis di dunia hiburan dan membintangi sejumlah sinetron.

Baca Juga: WOW Ini 4 Anak Artis yang Punya Pengawal Pribadi, Anak Artis Sering Kena Teror?

2. Andika Mahesa

Andika Mahesa, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Vokalis grup musik Kangen Band, Andika Mahesa pernah terjerat kasus narkoba pada 2011.

Kemudian, ia menjalani hukuman di lembaga rehabilitasi milik Badan Narkotika Nasional (BNN) yang terletak di kawasan Lido, Sukabumi, Jawa Barat. 

Kendati begitu, popularitas Andika tidak pernah surut. Namanya justru semakin naik daun usai merilis lagu Tunggu Aku.

Ketika pandemi, Andika menekuni bisnis jualan beras, kos-kosan, hingga berniat membuka bisnis kafe.

3. Ari Lasso

Ari Lasso, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar selanjutnya adalah Ari Lasso.

Ari Lasso kecanduan narkoba ketika ia masih menjadi vokalis Dewa 19. Atas kecanduan yang dimilikinya, akhirnya Ari dikeluarkan dari Dewa 19.

Kemudian, ia kembali bangkit dan berkarya di industri musik lagi ketika merilis lagu berjudul Jika bersama Melly Goeslaw.

Kini Ari tidak hanya dikenal sebagai penyanyi solo, ia juga dikenal sebagai YouTuber dengan nama kanal ARI LASSO TV. 

4. Sammy Simorangkir

Sammy Simorangkir, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada tahun 2019, polisi mengamankan paket sabu dan alat hisap di kediaman Sammy.

Padahal kala itu, grup band Kerispatih sedang berjaya. Lantas, ia harus mendekam di penjara selama satu tahun.

Akibatnya, Sammy harus dikeluarkan dari grup band itu. Usai itu, ia memutuskan untuk menjadi penyanyi solo.

Tak sia-sia, mantan vokalis Kerispatih ini kemudian kembali eksis. 

Sammy memiliki dua album solo, Aku Kembali (2012) dan Aku Kembali Repackage (2013), dan beberapa album kompilasi bersama musisi lain.

5. Ammar Zoni

Ammar Zoni, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada 7 Juli 2017, Ammar terjerat kasus narkoba. Pemain sinetron Cinta Suci itu diamankan oleh pihak kepolisian di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat, dengan temuan barang bukti ganja kering seberat 39.1 gram.

Kemudian, ia kembali aktif di dunia hiburan dan kariernya semakin melejit.

Selain itu, Ammar juga serius menekuni bisnis keluarga, yaitu bisnis peternakan dan perkebunan di Sumatera Barat. 

6. Jefri Nichol

Jefri Nichol, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada 23 Juli 2019, Jefri ditangkap oleh petugas Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan pada 23 Juli 2019. 

Lantas, ia divonis tujuh bulan rehabilitasi di RSKO Cibubur oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 11 November 2019.

Kini Jefri sukses kembali ke dunia hiburan dan membintangi sejumlah film, seperti "Jakarta vs Everybody", "Dear Nathan: Thank You Salma", dan "Sri Asih".

7. Raffi Ahmad

Raffi Ahmad, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Suami Nagita Slavina, Raffi Ahmad pernah terjerat kasus narkoba pada 27 Januari 2013.

Kini ayah dua anak itu menjelma sebagai salah satu artis terkaya di Indonesia. 

Tak hanya dari televisi, miliaran rupiah per bulan juga ia dapatkan dari adsense YouTube dan endorse media sosial. 

Bahkan, Raffi juga membeli sebuah klub sepak bola yang diberi nama RANS Cilegon FC.

8. Roger Danuarta

Roger Danuarta, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada Februari 2014, Roger diketahui pernah terlibat kasus narkoba. 

Kala itu pihak kepolisian menemukan Roger di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur, dalam kondisi overdosis narkoba di dalam sebuah mobil.

Kini Roger dan sang Istri telah dikaruniai anak yang menggemaskan bernama Shaquille Kaili Danuarta yang lahir pada 17 Juli 2020. 

Selain itu, Roger juga kembali kebanjiran tawaran syuting sinetron dan FTV.

9. Baim Wong

Baim Wong, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar selanjutnya adalah Baim.

Baim Wong pernah berkali-kali tersandung kasus narkoba. Namun kini seperti Raffi Ahmad, Baim juga membuka bisnis selain menjalani kesibukannya di dunia hiburan Tanah Air.

10. Axel Matthew

Axel Matthew, artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar

Pada 2017, Axel pernah tersandung kasus narkoba. Walau begitu, kini ia berhasil bangkit dan menjadi aktor sukses.

Axel telah membintangi sejumlah film, seperti “Seperti Hujan yang Jatuh ke Bumi” dan “Satria Dewa: Gatotkaca”.

Itulah 10 Artis yang pernah kecanduan narkoba, kini sukses besar!

Baca Juga: 7 Artis yang Terang-terangan Jadi Pelakor, Nomor Empat Banyak yang Ngga Tahu

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm