Saat ini, Tokopedia juga tercatat sebagai startup dengan valuasi terbesar di Indonesia, yakni sebesar USD 7 miliar di tahun 2021 lalu.
2. Nadiem Makarim - Gojek
Nama Nadiem Makarim tak bisa lepas dari aplikasi ojek online terbesar di Indonesia, Gojek.
Meski kini telah menjabat sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Makarim sempat mencatatkan namanya sebagai salah satu bos startup terkaya di Indonesia.
Melansir dari beberapa sumber, Nadiem Makarim tercatat memiliki kekayaan hingga Rp 1,175 triliun.
3. Ferry Unardi - Traveloka
Sebagai sebuah startup, Traveloka adalah aplikasi yang paling identik dengan keperluan travel dan liburan di mata masyarakat Indonesia.
Di balik startup bervaluasi USD 28 trilliun pada 2019 lalu, ada nama Ferry Unardi, yang masuk dalam daftar Forbes 30 under 30 untuk kategori retail dan e-commerce.
Kesuksesan Traveloka telah membuat Ferry Unardi memiliki kekayaan sebesar USD 145 juta atau setara Rp 2,09 triliun.
Baca Juga: Hakim Tajir! Segini Kekayaan Anwar Usman Ketua MK yang Kini Jadi Adik Ipar Presiden Jokowi
4. Achmad Zaky - Bukalapak
Pendiri dan mantan CEO Bukalapak.com, Achmad Zaky, juga masuk dalam daftar bos startup terkaya di Indonesia.
Bahkan, naman Achmad Zaki sempat tercatat dalam daftar orang terkaya di Indonesia ketika perusahaannya melakukan IPO pada Agustus 2021 lalu.
Pada saat itu, Achmad Zaky menjadi pemilik saham BUKA sebanyak 4,45 miliar lembar, dengan harga Rp 850 per lembarnya.
Bila ditotal, saham Achmad Zaky di perusahaan e-commerce tersebut mencapai Rp 3,78 triliun.
Baca Juga: Fantastis! Segini Kekayaan Jungkook BTS yang Ditaksir Mencapai Miliaran