Sonora.ID - Punya harta yang jauh melebihi orang-orang seumurannya, sumber kekayaan Wirda Mansur bisa mengalirkan uang hingga miliaran rupiah per bulan.
Nama Wirda Mansur tentu tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia, terutama para anak muda.
Putri Ustaz Yusuf Mansur tersebut populer sebagai motivator muda yang kerap memberi inspirasi soal bisnis dan kehidupan spiritual kepada para anak muda Indonesia.
Lahir dari seorang ustaz yang jago bisnis, naluri untuk melakukan hal yang sama juga mengalir dalam darah Wirda Mansur.
Dikenal sebagai seorang wanita dengan sedugang prestasi dan pencapaian mengagumkan, Wirda Mansur tetap menghabiskan sebagian besar waktunya dengan menjalankan bisnisnya sendiri.
Tak heran, meski tergolong masih muda, ia punya harta kekayaan yang jauh melebihi orang seumurannya.
Lantas, dari mana saja sumber kekayaan Wirda Mansur berasal? Untuk tahu lebih jelas, simak penjelasan berikut ini.
1. Komunitas Millenial Anti Bokek
Sebagai anak muda yang gemar terhadap bisnis, Wirda Mansur membuat sebuah komunitas yang ia beri nama Millenial Anti Bokek dengan tujuan memberi edukasi finansial terhadap masyarakat, khususnya generasi milenial.
Dengan bergabung ke dalam komunitas tersebut, Wirda menjanjikan anggotanya bakal mendapat arahan untuk mengatur finansial dan berkegiatan wirausaha dengan baik.
Tak lepas dari logika bisnis, setiap orang yang hendak bergabung dalam komunitas ini diwajibkan membayar sejumlah uang sebagai 'investasi'.
Uang tersebut nantinya bakal bermanfaat bagi para member komunitas untuk bisa mengakses berbagai produk dan layanan yang ada di Millenial Anti Bokek.
2. Bisnis Hijab
Sebagai perempuan muda yang peduli pada nilai-nilai Keislaman, Wirda Mansur juga membangun bisnis hijab yang ia beri nama 'Wirda Mae Official'.
Dalam sebuah podcast Wirda dengan Tina Toon, perempuan yang telah hapal 30 juz Al-Qur'an tersebut mengaku telah bisa meraup keuntungan hingga Rp 3 miliar per bulan dari bisnis hijabnya tersebut.
3. Bisnis NFT dan Crypto
Pada Februari 2022, Wirda Mansur memberi pengumuman pada publik bahwa ia bakal meluncurkan cabang bisnis terbarunya yang ia sebut iCoin.
Bisnis tersebut bergerak di bidang NFT dan cryptocurrency, dunia bisnis di ekosistem digital yang selalu menjadi perbincangan banyak orang beberapa tahun terakhir.
Baca Juga: 24 Daftar Mimpi milik Wirda Mansur Bikin Heboh, Salah Satunya Beli 100 Private Jet!
4. Bisnis Make Up hingga Bagikan Uang Tunai
Selain hijiab, Wirda Mansur juga mempunyai bisnis make up perempuan yang ia namai Wakeup Makeup Cosmetics.
Bisnis tersebut berfokus pada produksi serum dan facemist yang diklaim efektif untuk menjaga kesehatan kulit wajah.
Melalui bisnis tersebut, Wirda Mansur kerap diketahui membagi-bagikan THR kepada para perempuan yang telah memilih produk Wakeup Makeup Cosmetics miliknya.
Demikian penjelasan mengenai 4 sumber kekayaan Wirda Mansur sebagaimana di atas.