Sonora.ID – Seperti yang kita tahu, sejak dahulu sebagian orang berusaha sekolah tinggi-tinggi untuk memperoleh banyak gelar.
Namun sayangnya, meski terlihat mudah, ternyata masih banyak orang yang bingung saat menuliskan gelar akademik.
Misalnya, kurang tanda titik atau koma nya atau sekedar huruf kapital dari satu gelar akademik tertentu.
Gelar akademik adalah gelar yang disematkan kepada seseorang yang telah menuntaskan studi di suatu instansi pendidikan tinggi, seperti sekolah tinggi, institut, dan universitas.
Gelar ini sendiri menjadi simbol apresiasi secara akademik kepada seseorang yang telah berhasil lulus dalam suatu studi ilmu tertentu.
Baca Juga: 10 Contoh Kalimat Fakta dan Opini, Lengkap dengan Penjelasan yang Mudah Dipahami
Namun tidak perlu khawatir, karena memahami aturan cara penulisan gelar yang benar tidak begitu sulit.
Sebab, sejak dahulu sudah ada aturan yang jelas mengenai hal tersebut, baik melalui Permendikbud atau Panduan Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).
Cara Penulisan Gelar yang Benar
Cara penulisan gelar yang benar sebenarnya telah dijelaskan di dalam buku Kitab PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia) secara komprehensif membahas mengenai ejaan, penulisan kutipan, dan lain sebagainya.
Diketahui ada beberapa poin penting dalam cara penulisan gelar yang benar, seperti:
Penulisan Gelar Doktor atau S3
Penulisan gelar doktor yang diambil di perguruan tinggi dalam negeri berbeda dengan luar negeri.
Cara penulisan gelar doktor dalam negeri ditulis di depan nama penyandang gelar.
Huruf "D" ditulis dengan huruf besar, dan huruf "r" ditulis dengan huruf kecil, dan diakhiri dengan tanda titik pula menjadi Dr. (Doktor).
Sementara penulisan gelar doktor dari luar negeri, ditulis di belakang nama penyandang gelar. Misalnya gelar doctor of philosophy, menjadi Ph.D.
Huruf "P" ditulis huruf kapital, tetapi huruf "H"dengan huruf kecil, dan diakhiri dengan tanda titik.
Sedangkan huruf "D" ditulis dengan huruf besar sebagai singkatan dari kata doctor, dan diakhiri dengan tanda titik.
Baca Juga: 4 Contoh Daftar Riwayat Hidup Tulis Tangan, Singkat, Padat dan Jelas!
Contoh Penulisan Gelar yang Benar
Setelah kamu memahami poin-poin penting di atas, berikut contoh penulisan gelar yang benar:
Adapun beberapa contoh penulisan gelar sarjana berdasarkan nama program studi ialah seperti berikut:
Cara Penulisan Gelar Diploma yang Benar
Penulisan Gelar D1
Penulisan Gelar D2
Penulisan Gelar D3
Baca Juga: 10 Contoh CV yang Menarik HRD, 99 Persen Lolos Dipanggil Interview!