Walaupun, ada yang melakukan pengadukan terlebih dahulu dan tidak, orang Jepang tetap percaya, semisal sarapan ini akan lebih berenergi dan meningkatkan imunitas tubuh. Selain itu, telur mentah juga mengandung kaya antioksidan dan baik untuk kesehatan jantung, serta tambahan topping sayuran bisa menjadi sumber protein dan vitamin lainnnya.
Pasalnya, orang Jepang sangat memperhatikan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuhnya. Jadi, telur sendiri yang kaya akan protein juga sering dijadikan menu utama dalam berbagai hidangan yang ada di Jepang. Selain disajikan jadi Tamago Kake Gohan, ada menu sarapan yang berasal dari telur lainnya, seperti tamagoyaki, onigiri, dan sup miso.
3. Variasi Tamago Kake Gohan
a. Furikake
Untuk variasi Tamago Kake Gohan ada beberapa cara paling mudah untuk menyajikannya. Pertama, cobalah untuk memberikan taburan furikake di atas permukaan nasi yang sudah ber-topping kuning telur. Furikake (taburan khas Jepang) ini akan membuat nasi telur yang satu ini berasa beda.
Selain itu, ada banyak variasi dari furikake sendiri, salah satu yang paling klasik dan paling cocok, seperti rumput laut atau “aonori”.
b. Natto
Selain bisa menggunakan Furikake, ada juga variasi Tamago Kake Gohan dengan menggunakan Natto, yaitu kedelai yang telah difermentasikan. Selain itu, Natto ini juga memiliki baunya sangat kuat dan berbentuk lengket. Tapi, walaupun memiliki aroma yang khas, natto memiliki rasa yang sangat lezat juga.
Dan biasanya sajian natto dilengkapi dengan mustard, serta kecap. Selain itu, beberapa orang punya juga memiliki teknik unik saat mencampurkan natto, contohnya mengaduknya 20 kali ke kanan dan terakhir 20 kali lagi ke kiri.
Baca Juga: 8 Negara Maju Paling Gak Beragama, Mayoritas Penduduknya Ateisme!
c. Katsuobushi
Ada beberapa orang asing yang juga baru mencoba Tamago Kake Gohan dengan menambahkan katsuobushi. Di mana, katsuobushi adalah serutan ikan bonito kering yang juga sering ditambahkan dalam beberapa menu Jepang. Serta, taburan katsuobushi memberikan cita rasa gurih yang melebur sama nasi dan telur.