Di Luar Nalar! Ini 5 Orang Terkaya di Dunia Lengkap dengan Bisnis yang Mereka Jalani: Ada Pemilik TikTok!

21 September 2022 07:00 WIB
Simak penjelasan mengenai daftar 5 orang terkaya  di dunia dan bisnisnya berikut ini.
Simak penjelasan mengenai daftar 5 orang terkaya di dunia dan bisnisnya berikut ini. ( IDX Channel)

Sonora.ID - Berikut adalah penjelasan mengenai daftar 5 orang terkaya di dunia, lengkap dengan bisnis yang mereka jalani.

Kerapkali, kita mendapati bahwa orang dengan kekayaan mencolok hampir selalu mengumpulkan pundi-pundi uang dari bisnis yang mereka jalani.

Di sisi lain, jarang sekali kita temui bahwa beberapa daftar orang terkaya di dunia ini dihuni oleh orang yang masih berstatus sebagai pekerja.

Hal semacam itu menunjukkan bahwa bisnis merupakan ladang uang di mana seseorang bisa mengumpulkan kekayaannya tanpa batas.

Hal tersebut tentu berbeda dengan profesi sebagai pegawai, di mana rerata penghasilan atau gaji yang didapatkan seseorang akan selalu stagnan di level tertentu.

Sehubungan dengan hal sebagaimana di atas, dalam artikel ini, kita akan membahas daftar 5 orang terkaya di dunia, lengkap dengan bisnis yang mereka jalani.

Lantas, siapa saja orang-orang tersebut? Bila ingin tahu lebih jauh, simak penjelasan berikut ini.

1. Gautam Adani

Menjadi pemilik perusahaan raksasa Adani Group yang bergerak di bidang perdagangan beberapa barang komoditas, Gautam Adani tercatat sebagai orang paling kaya di Asia di tahun 2022 dengan total kekayaan sebesar USD 137,4 miliar atau sekitar Rp 2.057 triliun.

Baca Juga: BUSET! Ini 3 Sumber Kekayaan Nissa Sabyan, Hingga Rp602 Juta Rupiah Per Bulan?

Kekayaan sebanyak itu diperoleh Adani lewat beberapa bisnis seperti pembangkit listrik di negaranya sendiri, India, bisnis komoditas, transportasi, utilitas, hingga energi terbarukan.

2. Mukesh Ambani

Berada tepat di bawah posisi Gautam Adani sebagai orang terkaya kedua di Asia, Mukesh Ambani tercatat memiliki total kekayaan sebesar USD 91,9 miliar atau sekitar Rp 1.380 triliun.

Kekayaan tersebut diperoleh Ambani atas kendali penuhnya di Reliance Industries, sebuah perusahaan minyak terbesar di dunia. Selain itu, Ambeni juga memegang kendali atas pengadaan teknologi 4G di seluruh wilayah India.

3. Zhong Shansan

Zhong Shansan merupakan seorang konglomerat Cina yang menempati posisi sebagai orang paling kaya ke-12 di dunia.

Menjadi pemilik sebuah perusahaan minuman bernama Nongfu Spring dan menjalani beberapa bisnis di bidang pembuatan vaksin dan alat tes hepatitis, Shansan ditaksir punya kekayaan total sebesar USD 70,6 miliar atau sekitar Rp 1.060 triliun.

4. Zhang Yiming

Masih berasal dari Cina, Zhang Yiming yang merupakan founder dari Bytedance, sebuah perusahaan media sosial yang salah satunya melatarbelakangi berdirinya TikTok, tercatat sebagai orang terkaya ke-25 di dunia dengan total kekayaan sebesar USD 44,5 miliar atau sekitar Rp 668 triliun.

Baca Juga: FANTASTIS! Segini Harta Kekayaan Elon Musk yang Jadi Orang Terkaya Sedunia, Gurita Bisnisnya Cuan Semua!

Namun, pada Mei 2021 lalu, Yiming diketahui mengundurkan diri sebagai CER Bytedance.

5. Zeng Yuqun

Zeng Yuqun, yang memegang posisi sebagai Chairman Contemporary Amperex Technology Co. Limited (CATL), perusahaan terbesar pemasok baterai kendaraan listrik di seluruh dunia, menempati posisi sebagai orang terkaya ke-29 di dunia dengan total kekayaan sebesar USD 40,8 miliar atau sekitar Rp 612 triliun.

Demikian penjelasan mengenai daftar 5 orang terkaya di dunia dan bisnisnya sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: Tajir Melintir! Ini 7 Konglomerat Pemilik Bisnis Kayu Terkaya di Indonesia

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm