Kamu juga bisa menambah kolom di baris pada tabel di Microsoft Word dengan cara sebagai berikut:
Klik kanan pada salah satu sel
Pilih Insert Kamu bisa memilih menu Insert yang ada di bagian atas atau bawah. Keduanya sama saja. Ada beberapa pilihan Insert dengan fungsi yang berbeda-beda:
Insert Columns to the Left, untuk menambahkan kolom di sebelah kiri sel
Insert Columns to the Right, untuk menambahkan kolom di sebelah kanan sel
Insert Rows Above, untuk menambahkan baris di atas sel
Insert Rows Below, untuk menambahkan baris di bawah sel
Insert Cells, untuk menambahkan sel baru di dalam sel
Kamu juga bisa menambahkan baris atau kolom ke dalam tabel dengan menu Layout, lalu pilih salah satu insert yang sesuai.