6 Ciri-ciri Teks Laporan Percobaan, Apa Saja Ciri-ciri Teks Ini?

26 September 2022 20:00 WIB
Ciri-ciri Teks Laporan Percobaan
Ciri-ciri Teks Laporan Percobaan ( )

Sonora.ID - Inilah 6 ciri-ciri teks laporan percobaan, apa saja?

Dikutip dari Kompas.com, teks laporan percobaan merupakan teks yang memuat laporan dari kegiatan percobaan atau eksperimen.

Jenis teks ini bertujuan untuk menginformasikan hasil pengujian sebuah teori.

Baca Juga: 10 Ciri-ciri Orang Depresi Tanpa Disadari, Kamu Pernah Mengalaminya?

6 Ciri-ciri Teks Laporan Percobaan

Ciri-ciri Teks Laporan Percobaan

1. Teks laporan menggunakan kata bilangan

Dalam teks laporan percobaan, bilangan pun digunakan dalam bagian prosedur. 

Bilangan ini berbentuk angka maupun kata seperti, "Pertama, tempelkan lem ke kertas."

2. Teks laporan menggunakan kata hubung

Dalam teks laporan percobaan, biasanya terdapat teks laporan menggunakan kata penghubung.

Kata penghubung ini, berarti kata yang menjadi penghubung antarfrasa, antarklausa, antarkata, antarkalimat, atau antarparagraf.  

Umumnya kata hubung yang digunakan, yaitu dan, apabila, tetapi, saat, sehingga, meskipun, jika, dan lainnya.

3. Teks laporan menggunakan kalimat kompleks

Kalimat kompleks disebut juga dengan kalimat majemuk. Kalimat kompleks memiliki kalimat lebih dari satu pola kalimat.

Jenis kalimat ini mempunyai lebih dari dari satu kalimat tunggal. Contoh kalimat kompleks, yaitu "Saat dijatuhkan secara bersamaan dari ketinggian yang sama, kedua batu akan jatuh bersamaan."

4. Teks laporan menggunakan kata rujukan

Umumnya kata rujukan dibagi menjadi tiga, yaitu rujukan benda, rujukan tempat, dan rujukan personal.

Kata “ini” dan “itu” digunakan untuk menjelaskan rujukan benda. Sedangkan untuk menjelaskan rujukan tempat, maka kata yang dipakai adalah “di sini” dan “di situ”.

Lalu, rujukan personal menggunakan kata “dia”, “kalian”, dan “mereka”.

5. Teks laporan menggunakan kalimat perintah

Dalam teks prosedur atau langkah percobaan terdapat kalimat perintah. Contoh dari teks laporan menggunakan kalimat perintah, yaitu”letakkan tangan di atas kepala”, “lambaikan tangan ke kamera”, dan sebagainya.

6. Teks laporan menggunakan istilah teknis

Umumnya teks laporan percobaan, menggunakan istilah teknis atau istilah ilmiah percobaan merupakan percobaan ilmiah.

Ciri dari penggunaan istilah teknis ini, yaitu penggunaan istilah teori-teori atau konsep yang digunakan dalam teks. 

Misalnya dalam teks laporan percobaan untuk menjatuhkan dua buah batu bersamaan, maka akan ada istilah gravitasi dan hambatan.

Itulah 6 ciri-ciri teks laporan percobaan.

Baca Juga: 4 Zodiak Paling Cringe, Bikin Ilfil Semua Orang di Sekelilingnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm