5 Keputusan Wasit Paling Kontroversial di Piala Dunia

28 September 2022 09:50 WIB
5 Keputusan Wasit Paling Kontroversial di Piala Dunia
5 Keputusan Wasit Paling Kontroversial di Piala Dunia ( pixabay)

2. Keputusan Kontroversial Wasit Byron Moreno (Korea Selatan vs Italia 2002)
Wasit bernama Byron Moreno yang berasal dari Ekuador menjadi salah satu wasit yang memberikan keputusan kontroversial saat Piala Dunia 2002 di Korea Selatan.

Pasalnya wasit memberikan kesempatan penalti kepada tuan rumah yaitu Korea Selatan, dan dilanjutkan dengan keputusan untuk menganulir gol milik Damiano Tommasi yang sangat berpotensi.

Akhirnya timnas Italia harus rela menerima kekalahan dengan skor akhir 1-2 dan kemenangan atas tuan rumah yaitu Korea Selatan.

Baca Juga: UPDATE: Daftar 14 Negara yang Lolos ke Piala Dunia 2022, Iran Berhasil Lolos

3. Diving Fabio Grosso (Italia vs Australia 2006)
Saat Piala Dunia 2006 terdapat peristiwa dimana wasit yang memimpin pertandingan antara timnas Italia dengan timnas Australia dianggap telah memberikan keputusan yang kontroversial.

Pasalnya saat Fabio Grosso terjatuh di hadapan pemain Australia dan berbuah satu kesempatan tendangan penalti yang berhasil dieksekusi oleh Francesco Totti.

Keputusan wasit memberikan kesempatan penalti untuk Gli Azzurri masih hingga saat ini masih dipertanyakan karena dianggap Fabio Grosso sengaja melakukan diving untuk bisa mendapatkan kesempatan penalti.

Baca Juga: Jelang Piala Dunia U-20 di Solo, Stadion Manahan Akan Steril dari PKL

4. Anulir Gol Frank Lampard (Jerman vs Inggris Piala Dunia 2010)
Keputusan wasit dalam salah satu pertandingan antara timnas Jerman dengan timnas Inggris pada 2010 menjadi catatan.

Pasalnya wasit mengambil keputusan untuk menganulir gol Frank Lampard yang pada kenyataannya membentur bagian bawah mistar gawang Jerman dan kemudian memantul ke tanah di dalam garis gawang Manuel Neuer.

Hal tersebut membuat timnas Inggris harus relah menelan kekalahan dengan skor akhir 1-4 atas timnas Jerman.

Baca Juga: Jelang Piala Dunia U20, Jokowi Minta Indonesia Punya Protokol Kesehatan yang Ketat

5. Gol Offside (Meksiko vs Kamerun Piala Dunia 2014)
Wasit Humberto Clavijo yang memimpin pertandingan antara timnas Meksiko dengan timnas Kamerun dalam Piala Dunia 2014 juga membuat keputusan wasit yang kontroversial.

Pasalnya wasit menganulir dua gol yang milik Giovani dos Santos, karena menurut wasit gol tersebut bersifat offside.

Padahal jika melihat tayangan ulang gol yang tercipta lewat umpan silang di menit-menit awal pertandingan, terlihat posisi Dos Santos tidak berada dalam area terlarang.

Itulah tadi daftar keputusan wasit paling kontroversial di piala dunia.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm