2. Belajar budaya lain
Setiap budaya memiliki tradisi yang berbeda, cara pandang, bahasa, dan kebiasaan yang berbeda dengan makna yang luar biasa.
Keragaman karakteristik di sekolah membuat kita belajar untuk melihat latar belakang dari karakter tersebut dan mengetahui budaya di baliknya.
3. Menumbuhkan sikap persatuan dan kesatuan
Dengan berpegang pada Bhinneka Tunggal Ika, keragaman bukanlah sebuah tantangan tetapi menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang bersatu. Keragaman karakteristik membuat kita menumbuhkan sikap persatuan dan kesatuan.
4. Belajar menghargai
Budaya yang berbeda melahirkan karakteristik seseorang yang berbeda juga, dengan demikian kita diajak untuk belajar menghargai karakter tersebut karena keragaman budaya dan tradisi yang memang menjadi kekuatan bangsa Indonesia.
5. Belajar bersosialisasi
Jika semua orang sama dengan diri kita, kita tak lagi ingin mengenal mereka karena kita merasa sudah tahu, tetapi dengan adanya keragaman, kita merasa ingin mengenal untuk mencari tahu budaya dan tradisi di balik orang-orang tersebut. Inilah awal terbentuknya sosialisasi yang baik.
Baca Juga: 6 Keuntungan Letak Geografis Indonesia, Mapel Geografi IPS Kelas 11