2. Ajukan Kisaran
Salah satu tips yang tepat untuk Anda ketika ingin menjawab tentang expected salary adalah dengan mengajukan kisaran.
Jangan langsung menetapkan patokan gaji Anda dalam nilai yang pas; Anda bisa memberikan kisaran gaji dari posisi yang dipilih.
Sebagai contoh, Anda bisa mengajukan gaji sebesar Rp 4.800.000 - 6.000.000 sebagai seorang Content Writer pada suatu perusahaan.
3. Menaikkan Sedikit Range Gaji
Tidak ada yang salah apabila Anda ingin menaikkan sedikit range gaji ketika menjawab pertanyaan tentang expected salary.
Hanya saja, Anda tidak diperkenankan untuk menaikkan range tersebut berlebihan karena dapat membuat recruiter berpikiran bahwa angka tersebut terlalu tinggi.
Berdasarkan sumber yang ada, Anda bisa meningkatkan setidaknya 15-20% range gaji dari yang ditanyakan.
4. Menyesuaikan dengan Kemampuan
Untuk bisa menentukan gaji yang ingin Anda dapatkan, maka Anda harus bisa menyesuaikan kemampuan dengan total imbalan yang akan didapatkan.