Meski menjalani hubungan jarak jauh, hati Pierre tetap tertambat pada Rukmini.
4. Sempat terhalang restu orang tua
Saat libur berdinas, Pierre selalu menemui Rukmini yang saat itu sudah menjadi kekasihnya.
Kisah cinta mereka cukup banyak rintangan, salah satunya sempat terhalang oleh restu orang tua masing-masing karena perbedaan agama.
Meski begitu, keduanya masih terus berkomunikasi dan berusaha menjalin hubungan sebaik mungkin.
Baca Juga: Aturan Pengibaran Bendera Setengah Tiang di Peringatan G30S, Begini Sejarahnya
5. Hanya berkomunikasi lewat surat cinta
Kala itu, keduanya hanya berkomunikasi lewat surat cinta karena menjalin hubungan jarak jauh.
Bahkan, menurut cerita, anak sulung Pak Nas sering memergoki Pierre tersenyum simpul ketika membaca surat cinta dari Rukmini.
Di tahun 1965, Pierre dan Rukmini mantap melanjutkan hubungan ke arah yang lebih serius pernikahan. Pierre menulis surat ke keluarganya untuk meminta doa restu menikahi Rukmini.
Saat mendampingi Jenderal Nasution bertugas ke Medan, pada 31 Juli 1965, Pierre menyempatkan diri menemui keluarga Rukmini untuk melamar.
Hari pernikahan mereka bahkan telah disepakati pada bulan November tahun 1965.
6. Jadi supir traktor untuk cari biaya nikah
Serius menikah dengan Rukmini, Pierre sampai-sampai rela menjadi seorang supir traktor meratakan tanah pembangunan proyek Monumen Nasional (Monas) setiap malam untuk menambah biaya pernikahan.
Lebih dari itu, ia juga mencari informasi rumah kontrakan yang nantinya akan ditempati bersama Rukmini setelah menikah kelak.
7. Pernikahan keduanya kandas
Tanggal 31 Juli 1965 jadi pertemuan terakhir Pierre dengan Rukmini.
Pierre yang berencana hendak menikahi Rukmini pada bulan November 1965 harus kandas.
Pierre Tendean meninggal dunia pada 1 Oktober 1965 silam karena gerakan 30 September.
Menurut kisah, Rukmini sempat mengalami goncangan hebat saat mengetahui calon suaminya mati dibunuh.
Butuh waktu bertahun-tahun lamanya bagi Rukmini untuk bisa bangkit dan menikah lagi bersama pria lain.
Baca Juga: 10 Pahlawan Revolusi yang Tewas Akibat G30S, Beserta Profilnya