Sonora.ID - Berikut ini adalah penjelasan mengenai 5 hewan terkecil di dunia, di mana salah satunya ada yang hanya sebesar pentol korek.
Hewan yang kita lihat sehari-hari umumnya punya ukuran yang biasa atau dalam artian normal.
Namun, di berbagai belahan dunia, ada beberapa hewan yang tercatat sebagai hewan terkecil di dunia.
Meski secara ukuran tak lebih kecil dari semut atau kutu, misalnya, hewan-hewan tersebut tercatat sebagai hewan terkecil lantaran spesiesnya yang semakin langka dari hari ke hari, bahkan hampir punah.
Oleh sebab itu, beberapa hewan yang masuk dalam daftar tersebut hanya bisa ditemukan di habitat asli, kebun binatang, atau lembaga penelitian.
Melansir Kompas.com, berikut ini adalah 5 hewan yang tercatat sebagai hewan terkecil di dunia.
1. Pygmy Marmoset
Pygmy Marmoset atau yang biasa disebut Marmoset Kerdil adalah salah satu hewan primata yang memiliki ukuran tubuh terkecil di dunia.
Hewan yang penampakannya mirip monyet tersebut diperkirakan hanya memiliki panjang sekitar 370 milimeter termasuk ekornya.
Umumnya memiliki berat sekitar 100 gram, primata satu ini diperkirakan hanya memiliki tubuh sebesar ibu jari orang dewasa.
Hal yang menarik dari hewan ini ialah meski kecil, ia bisa melompat hingga ketinggian 5 meter.
Habitat Marmoset Kerdil makin terancam dari hari ke hari lantaran penggundulan hutan di Amazon besar-besaran akhir-akhir ini.
2. Bumblebee Bat
Bumblebee Bat adalah sebuah kelelawat mungil yang hanya memiliki panjang tubuh sekitar 29 - 33 milimeter, dengan berat yang berkisar antara 0,7 sampai 2 gram.
Hal yang menarik dari hewan ini ialah bentuk hidungnya yang terbuka lebar seperti babi, tidak memiliki ekor, punya dua tulang belakang, serta memiliki telinga yang lebar untuk ukuran tubuhnya yang mungil.
Makanan utama hewan ini adalah serangga dengan memangsanya saat terbang atau ketika serangga hinggap di daun.
Habitat utama Bumblebee Bat adalah di gua-gua kapur di Thailand, di mana yang menarik, hewan ini tak pernah pergi lebih dari 1 kilometer dari gua tempat mereka tinggal.
3. Madame Berthe's Mouse Lemur
Posisi hewan terkecil di dunia yang ketiga ditempati oleh Madame Berthe's Mouse Lemur, sebuah primata yang habitat utamanya hanya ada di Pulau Madagaskar, yakni di Taman Nasional Hutan Kirindy.
Umumnya, lemur yang hanya punya total panjang sekitar 25 milimeter dengan ekor ini hidup dalam sarang yang mereka buat sendiri dari pohon atau dengan melubangi pohon.
Termasuk dalam hewan omnivora, lemur ini biasa memangsa buah, serangga, juga hewan vertebrata seperti bunglon atau tokek berukuran kecil.
4. Brookesia Micra
Brookesia Micra adalah bunglon terkecil di dunia lantaran hanya memilki panjang maksimal sekitar 3 milimeter saja ketika dewasa.
Sebagai gambaran, bila dibandingkan, panjang Brookesia Micra sama dengan pentol korek kayu.
Brookesia Micra hanya bisa ditemukan di sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah utara Pulau Madagaskar, yakni Pulau Nosy Hara.
Menurut San Diego Union Tribune, Brookesia Micra mempunyai ukuran tubuh sangat kecil lantaran mengalami evolusi yang menyebabkan ukurannya mengecil ketimbang 150 tahun yang lalu.
Baca Juga: 5 Hewan Tercerdas, IQnya Tinggi Bahkan Setara Kepintaran Manusia Part I
5. Kelinci Pygmy
Kelinci Pygmy punya ukuran tubuh yang jauh berbeda ketimbang kelinci yang sering kita temui pada umumnya.
Punya habitat asli di Amerika bagian barat yakni Nevada Utara, Oregon Selatan, dan California Timur, Kelinci Pygmy hanya punya ukuran tubuh sekitar 23 hingga 29 sentimeter.
Meski berukuran kencil, Kelinci Pygmy justru memiliki umur yang relatif lebih panjang ketimbang kelinci lainnya.
Sebagai hewan herbivora yang kerap memakan tumbuhan liar, Kelinci Pygmy suka hidup di semak belukar guna menghindarkan diri dari serangan hewan buas.
Demikian penjelasan mengenai 5 hewan terkecil di dunia sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya di Sonora.id dari Google News
Baca Juga: 5 Negara Terkecil di Asia Tenggara, Ada yang Wilayahnya Lebih Kecil dari Jakarta!