Sonora.ID - Inilah 6 manfaat minum air hangat, beberapa di antaranya meredakan stres dan membuat tidur lebih nyenyak.
Air panas diklaim bisa membantu meningkatkan pencernaan hingga membuat tubuh lebih santai.
Katanya, tidak sedikit orang yang merasakan manfaat air panas khususnya saat sebelum tidur dan di pagi hari.
Agar bisa meningkatkan kesehatan tubuh dan vitamin C, cobalah untuk menambahkan sedikit lemon ke air panas.
Baca Juga: 8 Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan, Bikin Badan Semakin Sehat
6 Manfaat Minum Air Hangat
1. Meredakan sakit perut
Penyebab umum dari sakit perut atau sembelit adalah dehidrasi. Di beberapa kasus, air minum merupakan cara yang efektif agar bisa meredakan dan mencegah sakit perut.
Tetap terhidrasi dapat membantu melunakkan tinja dan membuatnya lebih mudah untuk dikeluarkan.
Dengan minum air panas, maka buang air besar bisa dilakukan secara teratur.
2. Meringankan gejala akalasia
Dikutip dari Healthline, akalasia merupakan kondisi saat kerongkongan mengalami kesulitan untuk memindahkan makanan ke dalam perut.
Penderita akalasia mengalami kesulitan untuk menelan makanan. Seolah-olah mereka merasa makanan yang dikonsumsi tersangkut di kerongkongan dan tidak pindah ke perut.
3. Membantu tubuh untuk detoksifikasi
Adapun sebuah studi tahun 2020 yang menemukan bahwa minum lebih banyak air hangat bisa membantu melindungi ginjal sambil mengencerkan bahan limbah dalam darah.
Selain itu, menurut Arthritis Foundation, air minum penting untuk membersihkan tubuh.
Selain itu, air panas juga bisa membantu melawan peradangan, menjaga persendian tetap terlumasi dengan baik, dan mencegah asam urat.
Baca Juga: 17 Manfaat Buah Naga Bagi Kesehatan dan Kecantikan
4. Meringankan hidung tersumbat
Air panas menghasilkan uap, dengan memegang secangkir air panas dan menghirup uap lembut ini dalam-dalam dapat membantu melonggarkan sinus yang tersumbat.
Bahkan, menghirup uap air panas bisa meredakan sakit kepala sinus. Pasalnya, di seluruh sinus dan tenggorokan terdapat lendir.
Dengan minum air panas, maka bisa membantu menghangatkan area tersebut.
5. Melancarkan pencernaan
Air panas bisa membantu menjaga agar sistem pencernaan tetap berjalan. Ketika air bergerak melalui perut dan usus, tubuh lebih mampu membuang limbah.
Tidak sedikit orang yang percaya bahwa minum air panas efektif mengaktifkan sistem pencernaan.
6. Menurunkan tingkat stres
Minum air panas bisa membantu meningkatkan fungsi sistem saraf pusat. Pada studi tahun 2014, ditemukan lebih sedikit air mengakibatkan berkurangnya perasaan tenang, puas, dan emosi positif.
Itulah 6 manfaat minum air hangat, luar biasa ya?
Baca Juga: Diet Vegan yang Kaya akan Manfaat bagi Tubuh Kita, Apa Saja?
Baca berita update lainnya di Sonora.id dari Google News