Sonora.ID - Ketahui cara membuat dan contoh peta konsep yang menarik dan kreatif agar tugasmu terlihat lebih bagus.
Peta konsep atau acap kali disebut pula dengan mind mapping adalah metode belajar berupa bagan atau ilustrasi yang menyajikan informasi yang saling terhubung, demikian pengertiannya dikutip dari Grid.ID.
Cara Membuat Peta Konsep
Sebelum mengetahui contohnya, kamu haru memahami cara membuat peta konsep terlebih dahulu.
Adapun cara membuatnya dilansir dari buku Anakku Bisa Brilliant Sukses Belajar Menuju Brilliant karya Yan Djoko Pietono (2021) yakni sebagai berikut.
Baca Juga: 6 Contoh Penerapan Nilai-Nilai Kemanusiaan dalam Kehidupan Sehari Hari
1. Mulai dengan ide utama: Hal pertama yang harus kamu lakukan dalam membuat peta konsep adalah dengan menentukan ide utama atau topik yang akan dibahas.
2. Buat struktur hierarki: Setelah mengetahui topik yang akan dibahas, buat struktur hierarki atau turunan dari ide utama.
3. Menentukan kata kunci: Nah, langkah selanjutnya yakni menentukan kata kunci atau konsep kunci dari ide utama. Buat kata kunci dari yang paling umum hingga ke hal yang lebih spesifik.
4. Gambar di kertas atau buat di perangkat: Setelah melakukan hal-hal di atas, kini saatnya kamu menggambar di kertas atau bisa juga dengan membuatnya di perangkat seperti ponsel, laptop, komputer, dan lain-lain. Buatlah sekreatif mungkin tapi jangan lupa untuk membuat isinya tetap informatif.
Contoh Peta Konsep
Nah, jika sudah memahami cara membuat peta konsep, yuk langsung saja cek contoh peta konsep di bawah ini ini.
1. Struktur Peta Konsep
2. Peta Konsep tentang Penyakit
3. Peta Konsep tentang Benda
4. Peta Konsep tentang Ide dan Analisis
5. Peta Konsep tentang Unsur Kimia
6. Peta Konsep tentang Bisnis
7. Peta Konsep tentang Cahaya
Demikian contoh peta konsep yang menarik dan kreatif beserta cara membuatnya. Mudah, bukan?
Baca berita update lainnya di Sonora.id dari Google News