Contoh Susunan Acara Maulid Nabi Muhammad SAW untuk MC

6 Oktober 2022 13:30 WIB
Berikut ini adalah contoh susunan acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang bisa digunakan oleh MC.
Berikut ini adalah contoh susunan acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang bisa digunakan oleh MC. ( Dok. KG Radio Network)

Ilaa hadhrotin nabiyyil mushthofaa, Muhammadur rasulullah sallallahu ‘alaihi wasallam wa’alaa aalihii wa ashhaa bihii syai-ul lillaahi lahuu walahumul faatihah....

Menginjak acara kedua, pembacaan ayat suci Al-Quran yang akan disampaikan oleh saudara (….). Kepada beliau kami persilahkan.

Terima Kasih kami sampaikan kepada saudara (...). Semoga dengan pembacaan ayat suci Al-Quran tadi kita mendapat hikmah dan pahala dari Allah SWT.

Selanjutnya, acara ketiga shalawat Nabi, kepada petugas kami persilakan.

Terimakasih. Semoga dengan shalawat Nabi tadi kita semua mendapat syafaat kelak di hari akhir dan dimasukkan ke surga Allah SWT.

Selanjutnya sambutan-sambutan

Sambutan pertama akan disampaikan oleh Ketua Panitia, kepada saudara (...) kami persilahkan.

Terimakasih. Sambutan berikutnya akan disampaikan oleh Takmir Masjid, kepada Bapak (...) kami persilahan.

Baca Juga: Mekmaknai Maulid Nabi dengan Berpuasa, Ustadz: Ada Aturannya

Kami sampaikan terimakasih atas sambutan dari Bapak (...) selaku Takmir Masjid.

Hadirin yang berbahagia, tiba acara puncak peringatan Maulid Nabi, yakni tausiah yang akan disampaikan oleh Ustaz (...), kepada beliau kami persilakan.

Alhamdulillah, demikian tadi tausiah yang disampaikan oleh Ustadz (...), semoga kita bisa mengambil hikmahnya.

Menginjak acara selanjutnya adalah doa penutup yang akan disampaikan oleh Bapak (...), kepada beliau saya persilakan.

Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara peringatan Maulid Nabi pada hari ini sudah kita lalui dengan lancar.

Marilah kita akhiri dengan bacaan Hamdalah bersama-sama.

 

Terimakasih. Kami selaku MC jika memohon maaf bila ada kesalahan dalam berucap, baik yang kami sengaja maupun tidak.

Ucapan terimakasih kami haturkan kepada seluruh hadirin yang sudah mengikuti jalannya acara ini.

Terima kasih juga kami ucapkan kepada seluruh pihak yang membantu terselenggaranya acara Maulid Nabi.

Baca Juga: Peringatan Maulid Nabi, Ibnu Sina: Semoga Jadi Momentum Diangkatnya Corona

Semoga Allah membalas dengan pahala yang tidak terhingga.

Akhir kata, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Demikian ulasan mengenai contoh susunan acara Maulid Nabi Muhammad SAW sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 30 Ucapan Maulid Nabi Untuk Sambut Hari Kelahiran Rasulullah SAW

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm