Perbandingan secara eksplisit dan dengan kata penghubung seperti bak, ibarat, dll.
Contoh:
Adikmu tampak sangat lapar, jalannya seperti singa kelaparan.
Rapat hari ini sangat kacau seperti hutan terserang angin ribut.
Andi dan Rani bagaikan Romeo dan Juliet yang selalu bersama.
10. Majas Alegori
Kiasan atau gambaran yang mengandung cerita dan nilai di dalamnya.
Contoh:
Suami adalah nakhoda dalam sebuah rumah tangga dan istri adalah seorang juru mudi kapal, keduanya saling melengkapi satu sama lain.
Perjalanan hidup manusia seperti roda yang berputar, kadang-kadang berada di atas untuk merasakan kenikmatan, tetapi kadang-kadang di bawah merasakah kesusahan dan hinaan.
Bakat manusia ibarat mata pisau, makin diasah akan makin mumpuni dalam menghasilkan karya-karya besar, tetapi jika dibiarkan maka akan tumpul dan tak akan tampak lagi kehebatannya.
11. Majas Eufemisme
Menggantikan kata-kata yang kurang baik dengan kata yang lebih halus.
Contoh:
Tuan Raja mencari pramuwisma untuk menjaga kebersihan di rumahnya yang besar. (pramuwisma = pembantu rumah tangga).
Leli menjadi volunteer di lembaga swadaya masyarakat yang menaungi anak-anak tuna grahita. (tuna grahita = keterbelakangan mental).
Pejabat yang terlibat korupsi itu mengenakan rompi orange saat digandeng polisi. (rompi orange = baju tahanan).
12. Majas Hiperbola
Mengungkap sesuatu dengan cara yang berlebihan bahkan tidak masuk akal.
Contoh:
Menjelang Hari Raya Idul Fitri, harga-harga kebutuhan pokok makin melambung tinggi.
Jangan ganggu! Aku punya segudang pekerjaan yang harus segera diselesaikan.