5 Nasehat Pernikahan Bagi Pengantin Baru Agar Hubungan Langgeng Sampai Tua

22 Oktober 2022 11:00 WIB
Berikut adalah paparan mengenai nasehat pernikahan bagi pengantin baru agar hubungan langgeng dan harmonis.
Berikut adalah paparan mengenai nasehat pernikahan bagi pengantin baru agar hubungan langgeng dan harmonis. ( Pixabay)

Sonora.ID - Guna menciptakan hubungan yang langgeng sampai tua, berikut adalah beberapa nasehat pernikahan bagi pengantin baru yang patut dipertimbangkan.

Pernikahan adalah salah satu titik krusial bagi hidup tiap orang. Ketika telah sah menikah, sebuah pasangan telah menyatakan dan berjanji akan saling mencintai, menjaga, dan berbagi hidup satu sama lain untuk selama-lamanya hingga maut memisahkan.

Lantaran sifatnya yang krusial itu, orang yang hendak menikah, termasuk juga pengantin baru, diimbau untuk menyiapkan banyak hal guna membuat hubungan rumah tangganya langgeng dan harmonis, terutama soal kesiapan mental dan pikiran.

Ketika menikah, seseorang tak lagi hidup sendiri, sehingga segala bentuk nilai, prinsip hidup, juga tujuan, mesti disamakan dengan pasangan agar kehidupan rumah tangga berjalan sebagaimana yang diinginkan.

Hal itulah yang menyebabkan pernikahan menuntut banyak adaptasi, dan toleransi, serta kemampuan saling memahami antarpasangan.

Dalam rangka mewujudkan kesiapan semacam itu, ada beberapa nasehat pernikahan yang patut dipertimbangkan pengantin baru dalam mengarungi bahtera rumah tangga ke depan.

Nasehat-nasehat tersebut tentu tak menjamin kehidupan rumah tangga mereka bakal mulus, tentu saja, sebab masalah dan konflik bagaimanapun adalah keniscayaan hidup.

Namun, beberapa nasehat ini akan mendorong pasangan pengantin untuk lebih memahami satu sama lain, sehingga banyaknya konflik yang mereka hadapi tak akan mengganggu keberlangsungan rumah tangga mereka.

Baca Juga: Ini Dia Hal yang Akan Berubah pada Kehidupan setelah Pernikahan

Sebagaimana dikutip Sonora dari Gramedia.com, nasehat-nasehat itu ialah sebagai berikut.

1. Mengingat Kembali Komitmen

Pernikahan bukanlah akhir, tapi justru merupakan awal dari segalanya. Saat kalian menikah, kalian berdua berkomitmen untuk saling setia, saling menjaga, saling merawat satu sama lain, dan janji-janji lainnya. Janji ini jauh lebih serius karena kamu bukan hanya berjanji kepada pasangan dan keluarganya, tetapi juga kepada Tuhan.

Lagi-lagi, yang namanya pernikahan, tidak akan selalu berjalan mulus. Saat masalah datang, kalian harus selalu mengingat komitmen kalian saat menikah dulu. Komitmen inilah yang nantinya akan menguatkan hubungan kalian saat cobaan datang.

2. Komunikasi

Selain perasaan satu sama lain dan kesetiaan, komunikasi juga jadi kunci penting langgengnya sebuah hubungan, termasuk hubungan pernikahan. Maka, pastikan kamu dan pasangan membangun komunikasi yang baik dan semakin baik setiap harinya.

Bicarakan segalanya dengan pasangan. Termasuk saat kamu sedang ada masalah, saat kamu menginginkan sesuatu, saat kamu dihadapkan pada pilihan.

Ingat, sekarang kamu tidak lagi hidup sendiri melainkan berdua dengan dia. Jangan menyimpan rahasia dan jangan mengambil keputusan sendiri, karena keputusan apapun yang kamu ambil akan berefek padanya juga kehidupan kalian berdua.

3. Selesaikan Masalah Sampai Tuntas

Baca Juga: 5 Tujuan Menikah, Bukan Hanya untuk Mencari Kebahagiaan Saja

Selama kita hidup, kita akan selalu dihadapkan pada masalah, dan masalah itu tidak akan berhenti muncul saat kita menikah. Bahkan, masalah-masalah yang datang bakal semakin banyak. 

Dalam kondisi yang demikian, pastikan kalian menyelesaikannya setuntas mungkin lengkap dengan solusi yang terbaik. Hindari menunda-nunda menyelesaikan masalah karena itu justru hanya akan membuat masalah jadi lebih besar dan kompleks.

4. Mendengarkan Pasangan

Saat menikah, kita akan mempelajari banyak hal. Bukan hanya sekedar belajar merawat pasangan, belajar memasak, atau merawat rumah agar tetap nyaman ditempati, tetapi juga belajar saling mendengarkan.

Jangan egois dan hanya mau didengarkan. Secapek apapun kamu setelah beraktivitas seharian, biasakan diri untuk mengobrol dan mendengarkan pasangan, sesepele apapun kisahnya hari ini. Dengan begitu, pasangan akan merasa dihargai.

5. Tetap romantis

Banyak pasangan yang sewaktu pacaran sangat romantis, namun hal yang bertentangan justru terjadi ketika keduanya menikah. Padahal, bersikap romantis itu sangat penting guna membuat rumah tangga tetap harmonis.

Maka, guna mewujudkan romantisme tersebut, kamu, misalnya, bisa meluangkan waktu untuk nge-date berdua sebagaimana saat pacaran dulu, makan malam, menonton bioskop, memberikan kejutan, atau apapun yang membuat pasangan merasa senang.

Demikian paparan mengenai beberapa nasehat pernikahan bagi pengantin baru sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Gramedia.com dengan judul 'Kumpulan Nasehat Pernikahan Agar Hubungan Langgeng Sampai Tua'

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Arti Sakinah Mawaddah Warahmah, Doa Tulus untuk Pernikahan Langgeng

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm