Sonora.ID - Mempunyai kerabat atau teman yang suka berutang tentulah kerap membuat kita kesal, bukan?
Terlebih jika mereka hanya mengumbar janji-janji palsu saat kita tagih alias sulit untuk ditagih. Di saat-saat seperti itulah yang membuat rasa kesal kita terhadap mereka semakin memuncak.
Rasa kekesalan yang telah memuncak pun terkadang mendorong rasa keinginan untuk menyindir agar mereka cepat sadar untuk membayar kewajiban mereka.
Salah satu cara yang cukup unik, namun patut untuk dicoba adalah dengan meluapkan kata-kata sindiran yang halus, tapi tajam melalui pantun sindiran bayar hutang.
Cara ini menjadi salah satu cara yang kerap digunakan oleh masyarakat sebagai bentuk pembalasan terhadap mereka yang telah membuat kesalahan dan membuat rasa amarah muncul.
Anda pun bisa menggunakan kumpulan pantun sindiran bayar utang ini untuk meluapkan segala unek-unek.
Tak hanya itu pantun-pantun berikut ini pun mengandung nasihat yang bijak untuk menyadarkan orang dari perilaku berutang.
Baca Juga: 30 Pantun Agama Ini Penuh dengan Nasihat Bijak dan Menginspirasi
Pagi hari tanam bawang
Ada ular berkelat kelit
Seringkali pinjam uang
Giliran dipinjam sangat pelit
Kunang-kunang berlaksa-laksa
Di waktu hujan badannya basah
Pinjam uang setengah memaksa
Bayar hutangnya sangat susah