Sonora.ID - Khusus bagi pengguna operator Tri , simak cara cek kuota 3 (Tri) lewat telepon, SMS, Bima+, website, hingga WhatsApp, Telegram, atau Twitter melalui Triva berikut ini.
Saat membeli paket internet, kita terkadang lupa berapa kuota yang tersisa sehingga kita harus mengeceknya guna memastikan bahwa kuota belum habis.
Jangan khawatir, terdapat ragam cara yang bisa digunakan sehingga kamu juga memiliki banyak alternatif.
Baca Juga: 6 Cara Cek NIK yang Terdaftar di Kartu Telkomsel, XL, Indosat, Tri, Smartfren, Axis
Nah, untuk itu, ketahui sejumlah cara cek kuota internet 3 (Tri) untuk memudahkan kamu melakukan pemantauan.
1. Cek kuota 3 lewat telepon/dial up
Buka menu “Panggilan” atau "Phone" yang biasa digunakan untuk menelpon pada ponselmu Ketik nomor *111# Pilih opsi nomor 4 bertuliskan “INFO KARTU” lalu klik OK Pilih opsi nomor 3 bertuliskan “Info Kuota” Tunggu SMS dari 3 yang nantinya berisi informasi mengenai sisa kuota 3 yang kamu miliki dan masa aktifnya lengkap dengan sisa poin BonsTri. 2. Cek kuota 3 via SMS
Buka aplikasi SMS pada ponselmu Ketik teks dengan format: info(spasi)data Kirim SMS ke nomor 234 Tunggu SMS balasan dari 3 yang nantinya berisi informasi mengenai sisa kuota 3 yang kamu miliki dan masa aktifnya. 3. Cek kuota 3 via aplikasi Bima+
Unduh aplikasi Bima+ di ponselmu melalui App Store untuk pengguna iOS dan Play Store untuk pengguna Android Setelah aplikasi Bima+ terpasang, buka aplikasi tersebut Masukkan nomor 3 (Tri) milikmu lalu klik “Lanjutkan” Setelah berhasil Login, kamu dapat melihat berbagai informasi tentang kartumu, mulai dari kuota, masa aktif, pulsa, hingga pembelian paket. 4. Cek kuota 3 via website
Buka situs my.tri.co.id atau dengan mengeklik ini Masuk (Login) menggunakan nomor 3 (Tri) milikmu Tunggu sampai kamu mendapat kode verifikasi lewat SMS Masukkan kode verifikasi Klik “Lanjutkan” Informasi mengenai kuota dan masa aktif paket akan nampak di layar. 5. Cek kuota 3 via WhatsApp
Buka aplikasi WhatsApp Hubungi kontak dari Triva melalui nomor WhatsApp 0899-9800-123 Ketik chat "akun" lalu kirim Tunggu pesan balasan yang berisi informasi mengenai masa aktif kartu, sisa pulsa, dan sisa kuota 3. 6. Cek kuota 3 via Twitter
Buka aplikasi Twitter Kirim DM pada akun customer service @3CareIndonesia Ketik pesan bertuliskan "akun" lalu kirim Tunggu pesan balasan yang berisi informasi mengenai masa aktif kartu, sisa pulsa, dan sisa kuota 3. 7. Cek kuota 3 via Telegram
Buka aplikasi Telegram Hubungi kontak dari Triva melalui username @TriIndonesiaCare_bot Ketuk "Start" atau "Mulai" Ketik pesan "Akun" Tunggu pesan balasan yang berisi informasi mengenai masa aktif kartu, sisa pulsa, dan sisa kuota 3. Baca Juga: AWAS! Ini Cara Cek Nama dan NIK Dicatut Parpol lewat Situs KPU
Nah, demikian cara cek kuota 3 via telepon, SMS, Whatsapp, Telegram, Twitter, Bima+, sampai Twitter. Semoga bermanfaat!
Baca berita update lainnya di Sonora.id dari Google News
TERKINI
24 November 2024 23:56 WIB
24 November 2024 23:55 WIB
24 November 2024 23:50 WIB
24 November 2024 23:16 WIB