3 Cara Membuat Bubur Sumsum, Lembut dan Enak Banget Rasanya!

27 Oktober 2022 16:00 WIB
Cara Membuat Bubur Sumsum
Cara Membuat Bubur Sumsum ( Kompas.com)

2. Bubur sumsum pandan hijau

Bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membuat bubur sumsum pandan hijau, yaitu 100 gr tepung beras; 130 ml santan instan; 900 ml air; 1 sdt garam; 1 sdt esens pandan; dan 2 lembar daun pandan.

Langkah-langkah membuat bubur sumsum pandan hijau:

  1. Agar bisa membuat bubur sumsum, campurkan semua bahan-bahan menjadi satu. Lalu, masak di atas api kecil sampai adonan mengental. Coba terlebih dahulu rasanya dan sisihkanlah
  2. Cara membuat gula merah, yaitu rebus terlebih dahulu semua bahan gula sampai mendidih, usai semuanya larut, saring bahan tersebut dan sisihkan
  3. Untuk penyajiannya, tuang bubur sumsum ke dalam mangkuk saji, siram dengan kuah gula merah secukupnya. Kemudian, sajikan hangat atau dingin sesuai selera

3. Bubur sumsum sagu mutiara

Bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membuat bubur sumsum sagu mutiara, yaitu 100 gram tepung beras; 1 liter santan kelapa; 2 lembar daun pandan, ikat simpul; 1/4 sdt garam; dan 75 gram sagu mutiara yang sudah direbus dan ditiriskan.

Langkah-langkah membuat bubur sumsum sagu mutiara:

  1. Siapkan panci. Lalu, masukkan semua bahan bubur ((kecuali sagu mutiara). Kemudian, aduk sampai rata hingga tidak ada bahan yang bergerindil. Selanjutnya, masak dengan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga meletup. 
  2. Tambahkan mutiara sagu yang sudah direbus, aduk sebentar. Angkat dan tiriskan
  3. Siapkan panci lainnya, masukkan semua bahan kuah
  4. Masak semua bahan tersebut hingga gula larut dan mendidih. Angkat dan saring
  5. Sajikan bubur sumsum mutiara dengan kuah gula dan susu di dalamnya

Baca Juga: Resep Membuat Tumis Brokoli Campur Udang yang Lezat dan Bergizi

Baca berita update lainnya di Sonora.id dari Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm