55 Contoh Gurindam Pendidikan beserta Pengertiannya, Lengkap!

24 Oktober 2022 13:00 WIB
Ilustrasi Gurindam Pendidikan
Ilustrasi Gurindam Pendidikan ( freepik.com)

Sonora.ID - Indonesia kaya akan peninggalan dari masa lalu, salah satunya adalah peninggalan karya sastra yang kemudian hingga saat ini masih terus dikembangkan.

Dikutip dari Gramedia.com, gurindam adalah sebuah nasehat kepada sesama manusia agar dapat menjalankan kebaikan dan hidup dengan lebih baik. Karena bentuknya adalah nasehat maka gurindam bisa berisi banyak topik.

Ciri-ciri gurindam adalah:

  1. Terdiri dari dua baris
  2. Strukturnya pernyataan dilanjut konsekuensi
  3. Bunyi akhir kalimat senada
  4. Berisi petuah bijak
  5. Setiap baris dibatasi

Karena cenderung berisi nasehat, salah satu gurindam yang banyak ditemukan adalah gurindam pendidikan.

Agar lebih jelasnya, berikut ini adalah 55 contoh gurindam pendidikan.

1. Contoh 1

Jika hendak mengenai orang berbangsa,

lihat kepada budi dan bahasa,

Jika hendak mengenal orang yang berbahagia,

sangat memeliharakan yang sia-sia.

Jika hendak mengenal orang mulia,

lihatlah kepada kelakuan dia.

2. Contoh 2

Jika hendak mengenal orang yang berilmu,

bertanya dan belajar tiadalah jemu.

Jika hendak mengenal orang yang berakal,

di dalam dunia mengambil bekal.

Baca Juga: 5 Ciri-Ciri Gurindam dan Jenisnya, Dilengkapi dengan Contoh

3. Contoh 3

Tuntutlah ilmu sepanjang masa,

Meski sampai ke negeri Cina.

4. Contoh 4

Jangan malas membaca buku,

Karena buku gudangnya ilmu.

5. Contoh 5

Kalau kita malas belajar,

Kelak masa depan akan hambar.

6. Contoh 6

Kalau kita tak mau di didik,

Maka akan susah jadi cerdik.

7. Contoh 7

Tuntutlah ilmu sampai nanti,

Agar hidup semakin berarti.

8. Contoh 8

Malas belajar tidaklah baik,

Tanda kita susah dididik.

9. Contoh 9

Banyak sedikit ilmu didapatkan,

Jangan lupa untuk diamalkan.

10. Contoh 10

Menuntut ilmu wajib hukumnya,

Dalam pendidikan maupun agama.

Baca Juga: 5 Persamaan dan Perbedaan Pantun, Syair, dan Gurindam, Lengkap!

11. Contoh 11

Banyak ilmu janganlah angkuh,

Nanti kamu bisa terjatuh.

12. Contoh 12

Jangan putus asa dalam belajar,

Jadilah murid yang penyabar.

13. Contoh 13

Jika ingin hidup bahagia,

Belajar giat wajib hukumnya.

14. Contoh 14

Ilmu jangan hanya dihafalkan,

Namun juga harus diamalkan.

15. Contoh 15

Barang siapa belajar giat,

Masa depan pasti akan didapat.

16. Contoh 16

Murid yang hormat pada guru,

Pastilah ia berlimpah ilmu.

17. Contoh 17

Menggali ilmu wajib hukumnya,

Untuk bekal di masa tua.

18. Contoh 18

Kalau jadi anak pemalas,

Pasti tidak naik kelas.

19. Contoh 19

Kalau jadi anak pemalas,

Pasti tidak naik kelas.

20. Contoh 20

Murid akan selalu melawan,

Jika dididik dengan bentakan.

Baca Juga: Contoh Artikel Bahasa Jawa Singkat yang Mudah untuk Dipelajari

Contoh 21

Belajar yang rajin selagi sehat,

Agar menjadi orang yang hebat.

Contoh 22

Mari semangat datang ke sekolah,

Dengan perasaan penuh gairah.

Contoh 23

Barang siapa bersungguh-sungguh,

Pasti mendapat nilai sepuluh.

Contoh 24

Ilmu yang banyak akan percuma,

Jika tidak pernah diamalkannya.

Contoh 25

Ilmu yang banyak akan percuma,

Jika tidak pernah diamalkannya.

Contoh 26

Jadilah manusia yang berarti,

Dengan belajar setiap hari.

Contoh 27

Belajar serius setiap pagi,

Untuk menjadi makhluk berbudi.

Contoh 28

Hidup ini hanya sementara,

Tuntutlah ilmu dengan bijaksana.

Contoh 29

Raihlah semua cita-cita hidup,

Dengan semangat belajar yang tak redup.

Contoh 30

Carilah guru yang terbaik,

Jadikan mentor dan pendidik.

Baca Juga: 7 Contoh Syair Pendidikan dan Maknanya yang Membangkitkan Motivasi

Contoh 31

Murid yang rajin datang sekolah,

Pasti masa depannya akan cerah.

Contoh 32

Jika cendekia janganlah angkuh,

Nanti dirimu akan terjatuh.

Contoh 33

Teruslah belajar setiap hari,

Untuk wujudkan mimpi di masa nanti.

Contoh 34

Ketika engkau tengah belajar,

Haruslah tekun dan juga sabar.

Contoh 35

Bermalasan tak hasilkan apa-apa,

Jadikan hidup tiada berguna.

Contoh 36

Kalau kita hormati guru,

Pasti mudah menerima ilmu.

Contoh 37

Kalau kita hormati guru,

Pasti mudah menerima ilmu.

Contoh 38

Barang siapa tidak berilmu,

Bagaikan bangku tidak bertumpu.

Contoh 39

Galilah ilmu di masa muda,

Agar sejahtera di hari tua.

Contoh 40

Menimba ilmu tanpa batas,

Agar jadi rakyat yang bebas.

Contoh 41

Jangan jadi murid yang pemalas,

Nanti tidak naik kelas.

Contoh 42

Catilah guru yang bisa membimbing,

Karena ilmu mereka sangat penting.

Contoh 43

Jangan jadi orang pemarah,

Jadilah pribadi sabar dan tabah.

Contoh 44

Barang siapa rajin sekolah,

Alamat orang masa depan cerah

Contoh 45

Barang siapa ulet menuntut ilmu,

Meraih cita-cita takkan ragu.

Contoh 46

Kalau anak sukar di didik,

Akan susah jadi orang cerdik.

Contoh 47

Kalau anak dididik otoriter,

Kelak jadi orang yang keteter.

Contoh 48

Menimba ilmu wajib hukumnya,

Agar masa tua jadi sejahtera.

Contoh 49

Jangan remehkan ilmu yang kecil,

Jika dikembangkan akan terampil.

Contoh 50

Kalau anak sukar di didik,

Akan susah jadi orang cerdik.

Contoh 51

Anak akan susah berkembang,

Jika setiap hari selalu di kekang.

Contoh 52

Melawan guru jangan lakukan,

Nanti susah masuk ilmu pelajaran.

Contoh 53

Jangan pernah membenci pengajar,

Nanti kamu jadi anak kurang ajar.

Contoh 54

Pandai dalam bergaul di sekolah,

Pasti persahabatan menjadi indah.

Contoh 55

Anak dididik dengan cinta,

Pasti cepat merasa bahagia.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 7 Contoh Wawancara Singkat tentang Berbagai Topik Sehari-hari

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm