Cara Mengisi Baterai Handphone yang Benar, Mulai Sekarang Patut Dicoba!

25 Oktober 2022 20:05 WIB
ilustrasi handphone lowbat
ilustrasi handphone lowbat ( Kompas)

Maka, sangat disarankan untuk selalu menggunakan charger original saat mengisi daya ponsel. Usahakan juga untuk menghindari penggunaan powerbank.

Terlalu sering menggunakan powerbank bisa membuat daya tahan baterai ponsel berkurang. Berbeda dengan charger yang dicolokkan via listrik, powerbank tidak sepenuhnya mengalirkan daya yang stabil dan sesuai spesifikasi smartphone.

2. Jangan isi baterai semalaman

Waktu terbaik yang dianjurkan untuk mengisi daya ponsel adalah ketika baterai sudah berada di kisaran angka 30-90 persen.

Usahakan untuk tidak mengisi daya hingga mencapai angka 100 persen. Apabila daya sudah terisi penuh, namun ponsel masih sedang dalam keadaan di-charge, maka ponsel akan berusaha untuk tetap mengisi daya baterai.

Sebab ketika daya baterai sudah mencapai 100 persen, ponsel akan menghentikan proses charging. Hal ini mengakibatkan daya ponsel naik-turun dari angka 99 ke 100 persen dan sebaliknya.

Jika dibiarkan secara terus-menerus, maka proses ini dapat mengurangi umur (life-cycle) dari baterai ponsel.

Baterai ponsel memiliki umur penggunaan yang optimal tiga hingga lima tahun, atau antara 500 hingga 1.000 kali siklus (cycle) pengisian daya, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Tech Advisor, Senin (28/8/2021).

Perlu diketahui bahwa siklus pengisian daya dihitung saat baterai ponsel diisi dari keadaan kosong hingga penuh.

Ketika baterai sudah digunakan lebih dari tiga tahun, maka baterai tersebut tidak akan dapat bertahan lama seperti layaknya baterai pada ponsel baru.

Dalam beberapa kasus, pengisian daya yang terlalu lama juga dapat membuat ponsel menjadi panas. Oleh sebab itu, sangat disarankan untuk tidak mengisi daya ponsel semalaman.

Baca Juga: Cara Memindahkan Data dari HP Android Lama ke Baru, Gampang Banget!

3. Jangan tunggu baterai hingga kosong

Jangan biarkan kapasitas baterai di bawah 20 persen. Performa baterai berbahan lithium-ion dapat turun ketika diisi dalam keadaan terlalu rendah/kosong.

Dapat dikatakan bahwa baterai lithium ion dapat bekerja dengan optimal dalam keadaan di tengah-tengah.

Artinya, jangan tunggu hingga daya baterai terlalu sedikit atau charge ponsel hingga daya sudah penuh.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm