Contoh Teks Ceramah Singkat Tentang Ikhlas

1 November 2022 10:59 WIB
Illustrasi Contoh Teks Ceramah Singkat Tentang Ikhlas
Illustrasi Contoh Teks Ceramah Singkat Tentang Ikhlas ( Freepik)

Baca Juga: 2 Contoh Ceramah Tentang Kematian yang Singkat Namun Mengharukan, Lengkap Beserta Dalil

Ikhlas menjadi salah satu hal yang dipandang dan dianjurkan dilaksanakan dalam ajaran agama islam.

Meski cenderung sederhana dan ringan namun pada prakteknya ikhlas adalah hal yang cenderung cukup berat.

Tindakan ikhlas menjadi salah satu perbuatan atau hal yang sangat dicintai oleh Allah.

Secara harfiah ikhlas merupakan sebuh tindakan suka rela yang dilakukan tanpa mengharapkan imbalan apapun.

Jika mengambil contoh dalam konteks ibadah, maka ikhlas berarti melakukan ibadah semata-mata karena Allah ta’ala.

Bukan lantaran takut akan neraka atau menginginkan hadiah surgaNYA.

Allah pernah berfirman dalam surat Al-Bayyinah ayat 5 yang lebih kurang begini artinya:

“Tidaklah mereka diperintahkan, kecuali untuk mengikhlaskan agama untuk-Nya.”

Ayat tersebut menerangkan pada kita semua mengenai menerapkan sikap dan sifat ikhlas. Jika dalam menjalani agama kita tidak melandasinya dengan ikhlas maka akan jadi berantakan dan runyam semuanya.

Baca Juga: 3 Contoh Teks Ceramah Maulid Nabi Singkat, Sangat Menyentuh Hati!

Sebab orang akan sibuk memikirkan kepentingan diri mereka sendiri tanpa menempatkan agama sebagai prioritas di hidupnya.

Ikhlas dalam beragama jadi amat utama dan penting untuk kita sama-sama pupuk dalam diri dan hati kita, karena ketika kita ikhlas, maka semua urusan akan menjadi lebih terang dan mudah saat dijalankan.

Ikhlas juga menjadi sikap yang amat penting untuk dipraktikkan sebab setiap amalan yang kita lakukan tidak diterima atau sah di mata Allah jika kita tidak merasa ikhlas.

Tentu Anda semua tidak mau bukan segala amal ibadah yang sudah dilakukan selama ini tidak diterima karena Anda tidak ikhlas?

Hadirin yang dirahmati oleh Allah SWT,

Konteks ibadah berikutnya yang wajib kita landasi dengan ikhlas adalah ketika bersedekah atau beramal.

Baca Juga: 6 Contoh Teks Ceramah Singkat, tentang Pendidikan hingga Pergaulan Bebas

Meskipun ikhlas menjadi dasar utama kita melakukan berbagai hal di dunia, namun Allah SWT sudah menjanjikan pahala yang luar biasa untuk kita.

Maka, semakin ikhlas seseorang ketika ia bersedekah atau beramal, maka semakin besar pula ganjaran atau pahala yang akan ia terima.

Semakin murni Anda melakukan segala sesuatu karena Allah ta’ala, maka akan jadi semakin bernilai pula amalan itu di sisi Allah. MasyaAllah.

Sekian dulu ceramah singkat untuk kesempatan kali ini. Mudah-mudahan saja semua yang saya sampaikan dapat memberi manfaat bagi kita semua.

Dan mari latih diri dan hati untuk senantiasa ikhlas atas segala yang Allah tetapkan untuk kita jalani. Aamiin aamiin yar abal alamin.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Baca Juga: Contoh Ceramah Singkat tentang Sedekah, Lengkap dengan Dalil

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm