"Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi investor pasar modal syariah dan masyarakat umum, serta para stakeholders pasar modal syariah," kata Jeffrey.
Lebih lanjut Jeffrey mengemukakan, BaSIC 2022 dilaksanakan sebagai upaya untuk mendukung dan meningkatkan literasi dan inklusi pasar modal syariah kepada masyarakat, mengingat pemahaman masyarakat tentang pasar modal, terutama pasar modal syariah relatif masih kurang.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Pasar Kodal Syariah OJK Fadilah Kartikasasi mengatakan, bahwa sampai saat ini berdasarkan data yang dihimpun, perkembangan investasi syariah cukup menggembirakan.
"Dalam kurun waktu lima tahun terakhir sejak tahun 2017, jumlah investor syariah meningkat sebesar 392 persen dari 23.207 investor, menjadi 114.116 investor per September 2022," ungkapnya.
Untuk diketahui, pada acara BaSIC ini juga diserahkan berbagai penghargaan terhadap para penggiat investasi syariah yang turut memajukan dan mengembangkan investasi syariah di Indonesia serta beberapa hadiah untuk pemenang IDX Islamic Challenge 2022.
Baca Juga: Sepanjang 2021 Kaum Milenial Dominasi Investor Di Jawa Barat, Jumlahnya Meningkat 153 Persen!