Sonora.ID - Berikut ini cara melihat status WhatsApp (WA) tanpa diketahui pemiliknya.
Perlu diketahui jika setiap orang yang melihat status WhatsApp kita akan terekam oleh Instagram sehingga kita bisa tahu, siapa saja yang melihat status kita.
Namun, tak sedikit orang yang merasa malu jika ketahuan melihat status whatsApp seseorang, terutama bagi kamu yang ingin stalker.
Namun, kamu enggak perlu khawatir lagi karena ada cara supaya kamu tidak ketahuan sedang stalker seseorang.
Penasaran bukan? Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini:
1. Atur pengaturan privasi
Cara melihat status WA orang lain tanpa diketahui pemiliknya yang pertama yaitu dengan mengubah pengaturan privasi WhatsApp. Berikut ini caranya:
-Pertama-tama buka aplikasi WhatsApp.
-Setelah itu, pilih ikon titik tiga di ujung kanan atas, lalu pilih opsi Setelan.
-Pilih opsi Akun, lalu pilih Privasi.
-Nonaktifkan Laporan Dibaca atau Read Receipt.
-Kamu pun bisa melihat status WA seseorang tanpa diketahui.
Apabila kamu menggunakan cara ini, kamu juga tidak bisa mengetahui siapa saja yang sudah memantau status WA kamu.
Baca Juga: Begini Cara Mematikan Centang Biru di Whatsapp Paling Mudah dan Anti Ribet
2. Buka file manager
Selanjutnya, cara melihat status WA orang lain tanpa diketahui pemiliknya yaitu dengan melihatnya di File Manager smartphone, dengan mengikuti langkah berikut ini:
-Cari folder WhatsApp.
-Pilihlah folder Media.
-Klik Pengaturan atau tanda tiga titik di pojok kanan atas layar.
-Pilih Show Hidden File.
-Masuk folder Statuses yang berisi file foto dan video orang lain yang ia unggah melalui fitur status WA.
-Dengan begini kamu bisa melihat foto dan video yang seseorang unggah dalam status WA tanpa ketahuan.
Namun, car aini hanya membuat kamu melihat file video dan foto seseorang, bukan status yang dalam bentuk teks.
Selain itu, semua file dan foto yang diunggah kontak WA kamu akan bercampur, sehingga menyulitkan untuk mengetahui identitas pengunggah foto atau video.
3. Menggunakan aplikasi tambahan
Terakhir, kamu bisa menggunakan aplikasi tambahan di smartphone kamuy aitu dengan menggunakan GBWhatsApp.
-Bukalah GBWhatsApp.
-Tekanlah ikon titik tiga di pojok kanan atas dan pilih GB Setting.
-Pilihlah opsi Privacy and Security.
-Aktifkanlah toggle Hide View Status.
-Setelah selesai, kamu pun bisa melihat status WA teman dan gebetan tanpa ketahuan.
Demikian cara melihat status WhatsApp orang lain tanpa diketahui pemiliknya. Selamat mencoba.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Nama di Whatsapp, Sederhana dan Mudah Dilakukan