Tempat makan ini buka dari pukul 09.00 - 21.00 (Jumat libur) dan terletak di Jalan Simpang Raya Langsep Nomor 30, Bareng, Klojen, Kota Malang.
Ada banyak variasi menu yang ditawarkan oleh sego sambal ini, seperti Sego Sambal Lele, Sego Sambal Cumi, Sego Sambal Cakalang, Sego Sambal Ayam, dan Sego Sambal Krengsengan Pete.
Harga yang ditawarkan oleh Sego Sambal Cak Uut sendiri dimulai dari Rp 4.000 dan Rp 33.000.
5. Sego Sambal Babat Cokro
Sego Sambal Babat Cokro terletak di Jalan Cokroaminoto Nomor 28, Klojen, Kota Malang dan buka mulai pukul 11.00 sampai 00.00 WIB.
Dari satu porsi yang dihidangkan tempat makan ini, Anda akan mendapatkan nasi, lauk, sambal tempe, lalapan, sambal pedas.
Beberapa menu yang bisa Anda dapatkan dari Sego Sambal Babat Cokro ini adalah Sego Sambal Paru, Sego Sambal Ayam, Sego Sambal Telur, dan Sego Sambal Campur Spesial.
Range harga dari tempat makan ini pun dimulai dari Rp 4.000 sampai Rp 20.000.
Itulah ulasan lengkap tentang 5 rekomendasi tempat makan sego sambal di Malang yang bisa Anda coba dan masukkan ke dalam daftar destinasi ketika berkunjung ke Kota Apel ini.
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Tempat Makan Sego Sambal di Malang, Salah Satunya Sego Sambal Cak Uut,".
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News