Perbedaan Sarana dan Prasarana Dilengkapi dengan Penjelasan Contohnya

14 November 2022 12:01 WIB
Perbedaan sarana dan prasarana.
Perbedaan sarana dan prasarana. ( Kompas)

Sonora.ID - Melansir dari KBBI V, sarana merupakan segala hal yang dapat digunakan sebagai alat dalam mencapai suatu maksud atau tujuan.

Sementara itu, prasarana diartikan sebagai segala sesuatu yang merupakan penunjang utama terselenggaranya suatu proses.

Secara mudahnya, sarana dapat diartikan sebagai alat atau segala hal lainnya yang dapat digunakan langsung untuk mencapai suatu tujuan.

Sedangkan, prasana dapat disimpulkan sebagai alat tidak langsung yang digunakan untuk mencapai suatu tujuan.

Berikut ini pun penjelasan lainnya mengenai fungsi, ruang lingkup hingga contoh sarana dan prasarana.

Baca Juga: Pranata Sosial: Pengertian, Fungsi, Macam, dan Contoh Lengkapnya

Fungsi

Sarana dan prasarana ini pun sangatlah berfungsi dalam menjalankan segala macam aktivitas atau kegiatan.

Sarana dan prasarana sangat berperan untuk membantu kelancaran kegiatan tersebut.

Melansir dari laman Kompas, sarana dan prasarana ini memiliki fungsi tergantung pada penggunaan serta bidangnya.

Namun, secara umum fungsi sarana dan prasarana adalah sebagai berikut.

  • Untuk mempermudah dan mempercepat proses kerja.
  • Meningkatkan produktivitas.
  • Untuk menghasilkan hasil yang lebih berkualitas.

Ruang Lingkup

Sementara itu, terkait dengan ruang lingkup sarana dan prasarana dibagi menjadi tiga kelompok di antaranya sebagai berikut.

  • Habis atau Tidaknya Penggunaan

Pertama, sarana dan prasarana dapat dikelompokkan berdasarkan habis atau tidaknya penggunaan sehingga organisasi dapat menentukan sarana dan prasarana apa saja yang diperlukan.

  • Bergerak atau Tidaknya

Contoh, alat yang dapat bergerak adalah kendaraan. Sedangkan, contoh alat yang tidak dapat bergerak seperti komputer.

Baca Juga: 30 Suku di Pulau Sulawesi Lengkap dengan Penyebaran dan Budayanya

  • Hubungannya dengan Kegiatan

Artinya, apakah sarana dan prasarana tersebut digunakan langsung atau tidak.

Misalnya, dalam sarana dan prasarana pendidikan, kendaraan tidak menjadi alat langsung yang digunakan, tetapi papan tulis menjadi alat langsung yang dipakai.

Contoh Sarana dan Prasarana

  • Kantor

Sarana: mesin komputer, printer, projektor, papan tulis, speaker, meja dan bangku.

Prasarana: gedung kantor, gudang, ruang rapat, dan tempat parkir.

  • Rumah Sakit (RS)

Sarana: peralatan kesehatan, obat, dan ambulance.

Prasarana: gedung rumah sakit, ruang perawatan, ruang UGD, dan laboratorium.

  • Sekolah

Sarana: papan tulis, buku pelajaran, alat tulis, alat peraga, komputer, alat olahraga dan peralatan praktikum. 

Prasarana: ruang kelas, ruang olahraga, ruang praktikum, perpustakaan, kantin, dan lapangan.
Baca Juga: Pengertian Pasar Lengkap dengan Penjelasan Fungsi, Jenis, dan Contoh

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm