Berikut 3 Cara Menghapus Kontak di iPhone Paling Mudah dan Cepat

15 November 2022 13:00 WIB
3 Cara Menghapus Kontak di iPhone Paling Mudah dan Cepat
3 Cara Menghapus Kontak di iPhone Paling Mudah dan Cepat ( pixabay)

Sonora.ID­- Berikut ini adalah ulasan tentang bagaimana cara menghapus kontak di iPhone paling mudah cepat.

Kini pengguna iPhone khususnya di Indonesia sangatlah banyak, walaupun harga dari iPhone itu sendiri cukup mahal di banding harga smartphone android.

Terdapat berpedaan yang sangat signifikan antara iPhone dan juga Smartphone android, hal tersebut yang menjadikan alasan mengapa banyak orang yang mulai beralih menjadi pengguna iPhone.

Namun banyak sekali pengguna baru iPhone yang merasa kesulitan akibat perbedaan iPhone dan juga smartphone android sebelumnya.

Seperti cara menghapus kontak di iPhone yang berbeda dengan di android.

Lantas bagaimana cara menghapus kontak di iPhone tersebut? Dilansir dari kompas.com, simak ulasannya berikut ini:

Baca Juga: 3 Cara Menghapus Kontak Telegram di Android, Iphone, dan Web

Perlu diketahui bahwa semua kontak di iPhone pada dasarnya tersimpan di aplikasi bawaan bernama “Contacts”, baik kontak yang bersumber dari penambahan manual maupun dari cadangan data iCloud atau akun email lain.

  1. Cara menghapus kontak di iPhone melalui aplikasi Contacts

 

  • Buka aplikasi Kontak di iPhone.
  • Cari dan buka nama kontak yang hendak dihapus.
  • Pada nama kontak tersebut, klik opsi “Edit”.
  • Gulir ke bawah dan klik opsi “Hapus” atau “Delete”.

 

Cara menghapus kontak di iPhone melalui aplikasi Contacts

Baca Juga: 10 Cara Cek IPhone Bekas Paling Mudah dan Cepat

  1. Cara menghapus kontak di iPhone melalui menu pengaturan iCloud

Selain melalui aplikasi Contacts, kontak di iPhone juga bisa dihapus melalui menu pengaturan.

Namun, efeknya akan berbeda dengan menghapus kontak di iPhone melalui aplikasi Contacts.

Di aplikasi Kontak, kontak hanya bisa dihapus satu per satu. Sedangkan bila dilakukan melalui menu sekaligus, semua kontak bisa terhapus secara sekaligus. Asalkan, kontak-kontak tersebut telah tercadangkan di iCloud atau akun e-mail lain.

  • Klik ikon gerigi roda di layar “home” iPhone untuk mengakses menu pengaturan.
  • Klik banner Apple ID di bagian atas menu pengaturan.
  • Pilih opsi “iCloud” dan geser toggle “Kontak” ke warna abu-abu.
  • Lalu, pilih opsi “Hapus dari iPhone Saya”.

 

Cara menghapus kontak di iPhone melalui menu pengaturan iCloud

Baca Juga: Cara Memindahkan Whatsapp Ke HP Baru, Baik Android Maupun Iphone

3. Cara menghapus kontak di iPhone melalui menu pengaturan kontak

  • Buka menu pengaturan iPhone.
  • Selanjutnya, gulir ke bawah dan pilih menu pengaturan “Kontak”.
  • Kemudian, klik opsi “Akun” dan pilih akun email yang dipakai untuk mencadangkan dan memulihkan data kontak di iPhone.
  • Terakhir, geser toggle “Kontak” ke warna abu-abu dan pilih opsi “Hapus dari iPhone Saya”.

 

Cara menghapus kontak di iPhone melalui menu pengaturan kontak

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm