Berikut faktor penyebab umumnya:
- Terlalu Sering Keramas
Keramas memang baik untuk menjaga kebersihan kulit kepala dan juga rambut.
Namun bila terlalu sering dilakukan maka akan membuat kulit kepala kehilngan minyak alami.
Sehingga lambat laun akan cenderung kering, teriritasi hingga pada akhirnya mengelupas.
- Perubahan Iklim
Faktor lainnya yang dapat membuat kulit kepala jdi lebih mudah kering atau teriritasi adalah perubahan iklim mendadak.
Salah satu contoh kasusnya adalah dari iklim basah atau hujan, kulit kepala akan mengalami kelembaban uang cukup tinggi jika terlalu sering berada diluar.
Sehingga jika kulit kepala sering terasa lepek saat musim penghujan atau musim dingin baiknya untuk mandi menggunakan air hangat.
- Psoriasis kulit kepala
Psoriasis kulit kepala merupakan masalah kulit yang menyebabkan bercak merah pada kulit yang mengelupas.
Penderita psoriasis biasanya memiliki kulit kepala yang kering karena adanya gangguan autoimun, yaitu ketika sistem kekebalan tubuh menyerang folikel rambut sendiri.
Baca Juga: Penyebab Sakit Kepala, Dokter: Jerawat di Kulit Kepala Bikin Nyeri