Sonora.ID – Berikut ini penjelasan mengenai arti hari lahir menurut astrologi dan primbon Jawa.
Tak sedikit orang yang percaya jika hari lahir dapat memprediksi tentang karakter dan kepribadian seseorang.
Daripada penasaran, berikut ini arti hari lahir menurut astrologi dan primbon Jawa:
1. Arti Hari Lahir Menurut Astrologi
Senin
Orang yang lahir di hari Senin menurut astrologi sangat baik hati pada keluarga.
Mereka memiliki karakter yang keibuan, sensitif, adaptif, serta memiliki kebaikan hati.
Selain itu, orang yang lahir di hari Senin memiliki kreatifitas yang tinggi dan suka memperioritakan keluarga.
Meski begitu, mereka kerap mempertimbangkan ketika membuat keputusan sehingga cenderung membutuhkan waktu.
Selasa
Menurut Astrologi adalah melambangkan karakter seseorang yang penuh semangat juang, berusaha mandiri, serta terobsesi buat menang mencapai tujuan.
Arti hari lahir untuk hari Selasa dipengaruhi oleh planet Mars yang juga memiliki lambang tersebut.
Di mana kepribadian mereka cenderung lebih kuat, pejuang, aktif, energik, berani, tidak sabar serta dorongan untuk mencapai kesuksesan.
Selain itu, orang yang lahir di hari Selasa juga mudah terbawa perasaan serta emosi
Baca Juga: 9 Tanggal Lahir Kaya Raya di Tahun 2023, Hujan Rezeki Sepanjang Hari!
Rabu
Menurut Astrologi orang yang lahir di hari Rabu dipengaruhi oleh planet Merkurius.
Karakter mereka adalah improvisasi, komunikatif, logis, melankolis, ceroboh serta fleksibel.
Selain itu arti hari lahir ini juga menggambarkan karakter seseorang yang cerdas, pintar, pandai berkomunikasi, serta gila kerja.
Kamis
Menurut astrologi, orang yang lahir di hari Kamis memiliki karakter yang lucu, seru, dan optimis.
Mereka memiliki kepribadian yang menyenangkan dan berkharisma. Mereka adalah sosok pribadi yang berfokus pada keluarga, murah hati, jujur, dan menyukai kebebasan.
Jumat
Orang yang lahir di hari Jumat menurut astrologi yaitu seseorang yang berjiwa sosial tinggi, mencintai seni, dan punya obsesi terhadap cinta.
Mereka juga dikenal ramah, menyenangkan, dan bukan tipe pemarah.
Selain itu, orang yang lahir di hari Jumat cenderung berkaitan dengan kreativitas. Kelemahan orang yang lahir di hari Jumat yaitu memiliki kelemahan pada kemewahan.
Baca Juga: Aamiin Ya Allah! 7 Tanggal Lahir Kaya Raya Sepanjang Hidupnya
Sabtu
Karakter orang yang lahir di hari Sabtu menurut astrologi yaitu seseorang yang rendah hati, rajin belajar, pekerja keras, suka menyendiri, dan individualis.
Selain itu, orang yang lahir di hari ini menggambarkan seseorang yang memiliki rasa cemburu pada pasangan, profesional, hebat dalam berorganisasi, serta tegas.
Adapun kelemahan orang yang lahir di hari Sabtu yaitu sering terjebak pada masa lalu dan memikirkan masa depan.
Minggu
Menurut astrologi, orang yang lahir di hari Minggu digambarkan dengan keberuntungan. Karakter mereka adalah kreatif, berani, mulia, bangga, lantang, dan keras.
Orang yang lahir di hari Minggu dipengaruhi oleh Matahari.
Baca Juga: 7 Tanggal Lahir yang Paling Keramat, Punya Rezeki Seluas Langit kata Eyang Semar
2. Arti Hari Lahir Menurut Primbon Jawa
Senin
Menurut primbon Jawa, orang yang lahir di hari Senin disimbolkan dengan bunga. Mereka digambarkan dengan seorang yang bermurah hati dan memprioritaskan penampilannya, membanggakan diri serta keras kepala.
Selasa
Selanjutnya, orang yang lahir di hari Selasa menurut primbon Jawa disimbolkan dengan api. Mereka memiliki karakter sensitif, emosional, berjiwa besar, penolong, dan setia.
Rabu
Menurut primbon Jawa, orang yang lahir di hari Rabu memiliki karakter yang pendiam, tennag, ramah, berwibawa, pekerja keras, penyayang, dan mudah percaya pada orang lain.
Kamis
Orang yang lahir di hari Kamis disimbolkan dengan angin. Maknanya adalah seorang yang memiliki semangat, gigih, pejuang, bukan pendendam, curigam banyak bicara, dan lupa akan masa lalu.
Baca Juga: 3 Tanggal Lahir Paling Istimewa di Awal Bulan November 2022 Menurut Primbon Jawa
Jumat
Menurut primbon Jawa, orang yang lahir di hari Jumat disimbolkan dengan air. Mereka memiliki sifat pendiam, berwibawa, dikagumi banyak orang, terkadang egois, keras kepala, keinginan haru tercapai, serta cenderung membanggakan dirinya.
Sabtu
Orang yang lahir di hari Sabtu memiliki karakter yang mudah bergaul, ramah, menyenangkan, dan cenderung sensitif. Mereka memiliki keinginan tinggi dan harus tercapai larut dalam kesedihan.
Minggu
Arti hari lahir di hari Minggu yakni memiliki karakter yang mudah bergaul, ramah, menyenangkan, cenderung sensitif, memiliki keinginan tinggi dan harus tercapai, larut dalam kesedihan.
Baca Juga: Cara Hitung Weton dari Tanggal Lahir dan Tahun Menurut Kalender Jawa