Contoh Kata Konkret dan Kata Abstrak dan Pengertiannya

21 November 2022 12:55 WIB
Contoh Kata Konkret dan Kata Abstrak dan Pengertiannya
Contoh Kata Konkret dan Kata Abstrak dan Pengertiannya ( pixabay)

Sonora.ID- Berikut ini adalah ulasan tentang apa saja contoh kata konkret dan kata abstrak yang sering dipelajari dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.

Saat kita belajar tentang materi bahasa Indonesia, mesti banyak sekali jenis kata kata yang kita pelajari di dalamnya.

Kata-kata tersebut perlu untuk dipelajari karena agar bisa digunakan dengan tepat dan sesuai dengan konteks yang ada.

Lantas apa saja contoh kata konkret dan kata abstrak dan pengertiannya tersebut? Simak ulasannya berikut ini:

Baca Juga: 25+ Contoh Kata Kiasan Beserta Artinya Menurut Bahasa Indonesia

Pengertian Kata Abstrak dalam Bahasa Indonesia

Kata abstrak sendiri merupakan sebuah bentuk dari kata yang menggunakan acuan seperti teori konsep maupun pengertian.

Biasanya kata abstrak digunakan untuk seorang penulis dalam menyampaikan pemikiran melalui pidato maupun tulisan.

Bisa dikatakan pula bahwa penggunaan kata abstrak ini sendiri bisa menjadi sebuah hal yang rumit dan mengandung banyak arti.

Kata abstrak lebih cocok untuk mewakili hal yang sifatnya cenderung konseptual dan tidak bisa tersentuh. Misalnya dalam penggunaan kata yang mendeskripsikan mengenai keindahan, cinta, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 20 Contoh Kata Tugas dalam Kalimat, Lengkap dengan Maknanya

Contoh Kata Abstrak dalam Bahasa Indonesia

  • Cinta
  • Bebas
  • Indah
  • Semangat
  • Cantik
  • Sedih
  • Bahagia
  • Bagus
  • Kharisma
  • Pesona
  • Pengetahuan
  • Duka
  • Senang
  • Jiwa
  • Wibawa
  • Kreativitas
  • Ilmu
  • Kebaikan
  • Kekayaan
  • Keyakinan

Baca Juga: 100 Kata-Kata Cinta Tulus untuk Pasangan dan Orang Tersayang, Menyentuh dan Romantis

Contoh Kata Abstrak dalam Kalimat Bahasa Indonesia

  • Dina memiliki cinta yang tulus dan diberikan kepada keluarga kecilnya.
  • Bromo merupakan area yang tidak pernah mengecewakan untuk bisa menikmati indahnya alam yang masih asri.
  • Kelas IPA masih semangat dalam memenangkan lomba olimpiade Biologi tingkat nasional.
  • Aku yakin untuk bisa mengejar bus agar tidak terlambat sampai di rumah.
  • Ilmu bermanfaat ini akan selalu simpan dan gunakan untuk membantu orang lain.
  • Upacara 17 Agustus dilakukan setiap tahunnya dalam rangka menghormati jasa perjuangan yang telah dilakukan pahlawan dalam mengusir penjajah.
  • Kekayaan yang dimiliki oleh ketua organisasi mencapai puluhan juta rupiah.
  • Orang yang memiliki kepercayaan diri tinggi memberikan pesona yang berbeda.
  • Sebagai orang yang beriman harus saling membantu dan menebarkan kebaikan.
  • Mira sangat cerdas dalam mengurus pekerjaan rumah setiap harinya.

 Baca Juga: 200 Contoh Kata Benda dalam Bahasa Inggris, Lengkap dengan Arti

Pengertian Kata Konkret dalam Bahasa Indonesia

Kata konkret merupakan kata yang mengandung makna acuan objek yang bisa untuk dirasakan, dilihat, dicium, dan didengar menggunakan panca indera.

Atau dalam artian kata konkret adalah kata yang kamu bisa untuk mengalami itu sendiri secara langsung dari beberapa panca indera yang ada.

Contoh Kata Konkret dalam Bahasa Indonesia

  • Lemari
  • Ibu
  • Bapak
  • Sepeda motor
  • Pesawat terbang
  • Makanan
  • Gitar
  • Baju
  • Lampu
  • Sawah
  • Hidung
  • Uang
  • Orang-orang
  • Meja tulis
  • Pohon
  • Rahang
  • Bibir
  • Pipi
  • Telinga
  • Mulut

 Baca Juga: 30 Contoh Kata Dasar dan Pengertiannya Dalam Bahasa Indonesia

Contoh Kata Konkret dalam Kalimat Bahasa Indonesia

  • Lapangan sepakbola yang terletak di RT 05 sangat luas dan besar untuk menampung warga yang sedang hajatan.
  • Vokalis band terkenal selalu membawa gitar kemana-mana agar dapat membuat lagu dengan lebih mudah.
  • Ibu senang menggunakan baju yang bermotif bunga karena dirasa lebih menarik dan memberikan kesan anggun.
  • Tembok kamar adik akan lebih baik jika diganti catnya menjadi warna abu-abu terang.
  • Membeli baju setiap bulan menjadi rutinitas utama untuk seluruh anggota keluarga.
  • Ayah sedang memperbaiki sepeda adik yang sempat jatuh ke dalam selokan.
  • Toko kelontong yang ada di depan gang sedang tutup.
  • Kakak selalu minum susu terlebih dahulu sebelum waktu tidur.
  • Bapak menggoreng ikan dengan santai dan tenang.
  • Pembangunan gedung di kantor baru membutuhkan waktu yang lebih lama.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm