Sonora.ID - Kueri dalam pencarian Google dengan kata kunci cara menghapus akun Mobile Legend (ML) secara permanen beberapa waktu ini berada dalam posisi teratas.
Dikarenakan berbagai alasan, para pemain ML mungkin tidak bisa menemukan satu pun jalan untuk menghapus akunnya.
Sebenarnya, akun Mobile Legend (ML) tidak bisa dihapus eksistensinya secara menyeluruh, demikian kebijakan yang diberikan Moonton selaku pihak developer dikutip dari AFK Gaming.
Kendati demikian, kamu bisa mengakalinya dengan cara membatalkan tautan akun ML dengan akun lain agar kamu tidak bisa Login lagi.
Baca Juga: Cara Menghapus Akun YouTube secara Permanen atau Sementara
Adapun langkah dan cara menghapus akun ML secara permanen dengan cara memutuskan tautan yang patut dicoba yakni sebagai berikut.
1. Buka aplikasi Mobile Legends: Bang Bang di perangkatmu
2. Setelah Mobile Legends dimuat, menu utama game akan muncul. Ketuk gambar profil di sudut kiri atas menu utama.
3. Ketuk tombol "Akun" atau "Account" yang terletak di menu bilah di sisi sebelah kiri dan berada di urutan paling bawah. Kamu akan melihat semua akun yang tertaut dengan akun ML di bawah tulisan "Akun Pihak Ketiga" atau "3rd Party Accounts".
4. Ketuk "Account Center" atau "Pusat Akun" di sebelah kanan.
5. Ketuk "Disconnect 3rd Party Account" dan ketuk "OK". Lakukan tahap ini pada semua akun yang terikat.
6. Tekan tombol X di pojok kanan atas lalu ketuk "Disconnect All Devices" jika perangkat lain yang login akunmu. Ketuk "Confirm".
7. Semua akun bisa dilepaskan tautannya kecuali akun Moonton. Setelah memutuskan semua tautan, jika ingin bermain kembali, maka kamu harus menggunakan fitur "Switch Account" atau membuat akun baru.
Demikian langkah-langkah yang bisa dilakukan. Pikirkan dengan matang sebelum memutuskan menghapus akun dan jangan sampai menyesal di kemudian hari.
Baca Juga: Cara Menghapus Cache di HP Samsung Tanpa Ribet, Begini Tutorialnya!
Apabila kamu tidak mau melakukan cara menghapus akun Mobile Legends (ML) secara permanen di atas tapi ingin menghindari memainkannya, kamu bisa meng-uninstall-nya dari perangkatmu saja.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.