Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Contoh Surat Lamaran Kerja Di Bank yang Baik dan Benar".
Anda tengah mencari pekerjaan di Bank? Tapi bingung mau nulis surat lamaran kerjanya? Khawatir ada hal yang kurang atau bahkan tidak tepat?
Jangan khawatir berikut beberapa contoh surat lamaran kerja yang baik dan bisa Anda tiru.
Semoga berhasil dan kelak dapat bekerja di Bank yang Anda inginkan. Inilah Contoh surat lamaran kerja selengkapnya untuk Anda:
Baca Juga: 10 Contoh Surat Lamaran Kerja, untuk Fresh Graduate dan Berpengalaman
Contoh Surat Lamaran Kerja untuk Fresh Graduate
Bandung, 14 Oktober 2021
Hal: Lamaran Pekerjaan
Kepada
Bapak/Ibu Staff Personalia
Bank Mandiri
Berdasarkan informasi yang saya terima akan diadakannya walk interview lowongan kerja di Bank Mandiri cabang Bandung pada tanggal 15-16 Oktober 2021, bersama surat ini saya bermaksud mengajukan untuk bekerja Bank Mandiri sebagai Custumer Service.
Mengenai data diri saya, dapat saya jelaskan secara singkat sebagai berikut :
Nama:
Tempat dan Tanggal Lahir:
Status:
Pendidikan terakhir:
Alamat:
No. HP:
Email:
Saya sendiri merupakan fresh graduate dari Universitas Malang Program Ekonomi Akuntansi dengan IPK 3,54.
Kemudian, saya miliki kesehatan yang baik, dapat mengoperasikan komputer, dan dapat bekerja baik secara individu maupun tim.
Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa berkas berikut:
Pas foto ukuran 4×6 cm pose setengah badan dan full body
Fotocopy ijazah terakhir
Fotocopy KTP
Fotocopy transkip nilai
Daftar riwayat hidup
Fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
Fotocopy Kartu Pencari Kerja (AK/I)
Saya berharap bapak/ibu berkenan untuk memberikan kesempatan tes dan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan lebih terperinci mengenai potensi diri.
Demikian surat permohonan lamaran kerja ini saya sampaikan. Atas perhatian bapak/ibu saya mengucapkan terima kasih.
Bandung, 14 Oktober 2021
(Nama Anda)
Baca Juga: 11 Contoh Surat Lamaran Kerja di PT agar Langsung Dilirik HRD
2. Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank BCA
Kepada Yth.
HRD Bank BCA
Jl. Banda Aceh Calang, Km 00, No. xx Banda Aceh.
Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan dari situs resmi Bank BCA bahwa saat ini Bank BCA sedang membutuhkan tenaga kerja untuk posisi Customer Service.
Saya pun bermaksud untuk mengajukan lamaran pekerjaan untuk posisi tersebut. Adapun data pribadi saya sebagai berikut:
Nama : Bagas Purnama
Tempat/Tanggal Lahir : Gapuy, 13 Maret 1986
Alamat/no Telp : 0852 xxxx xxxx
Status : Belum menikah
Pendidikan : S1 – Ilmu Komunikasi
IPK Terakhir : 3.50
Perlu saya sampaikan bahwa saya memiliki keahlian dalam berbahasa asing yaitu Bahasa Inggris secara aktif.
Saya lampirkan beberapa dokumen persyaratan sebagai berikut:
Curriculum Vitae (CV)
Foto copy ijazah S1
Foto copy transkrip nilai
Foto copy Kartu tanda penduduk.
Pas photo terbaru.
Demikian saya sampaikan surat lamaran ini, semoga Bapak/Ibu berkenan untuk mempertimbangkan saya dalam menempati posisi pekerjaan yang dimaksud. Terima kasih.
Banda Aceh, 20 Januari 2021
Hormat Saya,
Materai 6000
(Bagas Purnama)
Baca Juga: 7 Contoh Surat Lamaran Kerja di Toko yang Baik dan Benar, Bisa Jadi Referensi
3. Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank BRI