Jangan Panik! Ini 5 Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang

25 November 2022 13:10 WIB
Ilustrasi WhatsApp, cara mengembalikan kontak whatsapp yang hilang
Ilustrasi WhatsApp, cara mengembalikan kontak whatsapp yang hilang ( Kompas.com)

Sonora.ID –Kontak WhatsApp milikmu pernah tiba-tiba hilang? Jika ini terjadi pasti kamu panik apalagi kalau ada kontak penting. Bagaimana cara mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang?

Tak perlu khawatir! Sebenarnya ada beberapa cara mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang tersebut.

Simak caranya berikut ini.

Baca Juga: Berikut Ini 4 Cara Login WhatsApp dengan Nomor yang Sudah Hilang!

Cara mengembalikan kontak WhatsApp yang Hilang

1. Clear cache Whatsapp

Membersihkan cache atau clear cache pada aplikasi WhatsApp menjadi jalan pintas untuk mengatasi kontak WhatsApp yang hilang, berikut langkahnya

  • Buka ke menu "Setting" di ponsel
  • Pilih "Application" dan ketuk aplikasi "WhatsApp"
  • Pilih "Apps Info" dan pilih "Force Stop"
  • Setelah itu, klik menu "Clear Cache"
  • Terakhir, restart ponsel dan cek kembali aplikasi WhatsApp.

2. Tampilkan semua kontak dari pengaturan WhatsApp

Mungkin saja ada kendala atau pengaturan kontak di WhatsApp yang kurang tepat. Jika demikian, periksa ulang pengaturannya agar bisa memunculkan seluruh daftar kontak yang menggunakan WhatsApp.

  • Masuk aplikasi WhatsApp
  • Klik ikon titik tiga di kanan atas dan pilih menu "Settings"
  • Pilih menu "Contacts"
  • Cek list pada bagian "Show all contacts"

3. Aktifkan menu perizinan aplikasi

Belum mengaktifkan perizinan (permission) pada aplikasi WhatsApp biasanya bisa menjadi penyebab kontak WhatsApp tiba-tiba hilang. Berikut cara untuk mengaktifkan perizinan aplikasi.

  • Masuk ke menu "Setting" di ponsel
  • Pilih menu "Application" dan klik aplikasi "WhatsApp"
  • Buka menu "Permission" dan cek list pada bagian "Contacts"

Baca Juga: Ini Cara Mengetahui Whatsapp Diblokir Tanpa Chat, Langsung Ketahuan!

4. Sinkronkan kontak dengan akun Gmail

Kehilangan kontak di WhatsApp selanjutnya bisa disiasati dengan menghubungkan kontak dengan akun Gmail di ponsel.

  • Masuk ke menu "Setting" di ponselmu
  • Kemudian, pilih menu "Contact to display"
  • Cek list pada pilihan "Gmail"
  • Jika sudah, refresh kembali kontak di WhatsApp.

5. Install ulang WhatsApp

Cara terakhir untuk mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang adalah dengan menginstall ulang aplikasi WhatsApp.

  • Hapus aplikasi WhatsAppmu secara permanen
  • Install kembali aplikasi WhatsApp dari Play Store maupun App Store
  • Login kembali ke akun WhatsApp
  • Cek ulang daftar kontak WhatsAppmu.

Itu dia beberapa cara mengembalikan kontak WhatsApp yang hilang. Semoga membantu!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm