Sonora.ID - Ketika sedang berada di dalam ruangan yang padat dengan orang atau pada tempat yang sangat panas atau baru saja melakukan aktivitas yang melelahkan, biasanya tubuh akan mengeluarkan keringat.
Banyak orang yang kemudian merasa dirinya bau ketika sudah berkeringat, padahal ternyata bau badan tidak hanya disebabkan oleh keringat!
Dalam program Health Corner di Radio Sonora FM, Dokter Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menegaskan bahwa keringat bukan menjadi penyebab bau badan, melainkan adanya kolaborasi antara dua hal dalam tubuh.
“Sebetulnya bau badan itu terjadi akibat kerja sama dari dua hal. Yang pertama ada bakteri yang berada di permukaan kulit kita, dan ada keringat yang di dalamnya mengandung protein-protein,” ungkapnya memaparkan.
Bakteri yang berada di atas kulit kemudian akan memakan protein yang berada di dalam kandungan keringat tersebut.
Dengan demikian, bakteri akan mengeluarkan kotoran setelah makan, atau seperti BAB pada manusia, produk yang dikeluarkan tersebutlah yang menyebabkan bau badan.
Jadi, selama tubuh berkeringat tetapi tidak ada bakteri yang duduk di atas permukaan kulit kita, maka bau badan tidak akan terjadi, begitu juga sebaliknya.
Baca Juga: 4 Bahan Dapur Ini Dijamin Hilangkan Bau Badan: Nomor Dua Bikin Kaget!