Sonora.ID - Kegiatan ekonomi, identik dengan aktivitas jual beli di dalamnya, sedangkan kegiatan jual beli tersebut berkaitan erat dengan usaha pemasaran atau marketing.
Usaha–usaha untuk meningkatkan awareness yang berujung pada pembelian atau kegiatan ekonomi tersebut terus mengalami perubahan dari masa ke masa, dari era ke era, sehingga penjualan akan terus terjadi.
Lalu bagaimana marketing tetap bisa dilakukan di tengah kondisi resesi global pada tahun 2023 yang akan datang?
Dalam Smart Business Outlook 2023, Marketing and Strategic Expert sekaligus CEO Markplus Inc, Jacky Mussry menegaskan bahwa marketing tetap perlu dilakukan dengan adanya jenis baru yaitu a set of mindsets and practices.
“Berapa besar orang-orang marketing yang tahu perkembangan ekonomi?” tegas Jacky.
Maka, penting untuk memiliki pemikiran dan praktik yang jelas dan lengkap, sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
Pasalnya, marketing berhubungan dengan banyak aspek lainnya.
“Kalau itu (aspek perekonomian dan lain-lain) berubah, maka usaha maekting-nya juga harus berubah,” sambungnya menambahkan.
Di sisi lain, pihaknya juga menilai, marketing tidak akan dianggap menjadi hal yang penting selama orang yang melakukannya tidak bisa mengubah awareness dan semua tujuan marketing menjadi hasil finansial.
Baca Juga: Resesi 2023 Justru Harus Beli Saham? Ryan Filbert: Lihat Momentum
“Semua hasil-hasil non financial kalau tidak bisa dikonversikan ke financial, maka ada yang salah,” ungkap Jacky menegaskan.
Penting untuk tahu target waktu dan angka dari usaha marketing yang dilakukan agar usaha tersebut terlihat relevan dan real.
Entrepreneurial Marketing
“Marketing itu apa? Sederhananya, you deal with the market,” sambungnya.
Sayangnya, marketing sebagai ilmu berjalan sangat lambat, bahkan dalam kesempatan ini, Jacky menyebutkan, marketing berjalan dengan sangat lambat, sedangkan market sangat dinamis dan berlari cepat.
“Marketing lelah, berjalan di luar track, sedangkan market sangat dinamis dan jalan sangat cepat. Maka, marketing penting untuk digabungkan dengan entrepreneur kemudian membentuk entrepreneurial marketing,” tegas Jacky.
Acara tahunan ini digelar oleh Radio Smart FM dengan dukungan Summarecon Serpong, PT Pegadaian, Isuzu, Bank BCA, KAI wisata, Eyevit dari PT Lapi Laboratories, PT Mandiri Tunas Finance, Samco Health by Samco & Hotel Borobudur Jakarta.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.
Baca Juga: Ancaman Resesi Tahun 2023, Hendri Saparini: Yes, Kita Masih Aman!