Sonora.ID - Memasuki bulan Desember ini banyak umat Kristiani yang mulai disibukkan untuk menghias rumah guna menyambut perayaan Natal yang selalu dirayakan setiap tanggal 25 Desember.
Mereka akan berlomba-lomba untuk mendatangi satu demi satu toko guna mencari berbagai macam dekorasi yang identik dengan perayaan Natal.
Berbagai macam dekorasi natal dengan warna merah dan hijau memang kerap kali menghiasi deretan rak toko jelang perayaan ini tiba.
Dekorasi-dekorasi yang menarik dan mampu memikat perhatian ini tentunya kerap membuat bingung pembeli dalam memilihnya.
Supaya kamu tidak bingung lagi dalam memilih dekorasi Natal berikut ini kami sajikan ulasan mengenai referensi ide dekorasi untuk perayaan Natal yang sederhana di rumah.
Baca Juga: 30+ Ucapan Selamat Datang Bulan Desember: Akhiri Tahun dengan Hal Baik
1. Wreath
Wreath atau rangkaian bunga dapat menjadi dekorasi Natal untuk menghiasi dinding atau pintu rumah.
Kamu dapat membuat tampilannya semakin menarik dengan hiasan pita merah yang menyala.
2. Garland
Untuk mempercantik rangkaian bunga, kamu juga dapat menambahkan garland atau untaian dedaunan palsu yang biasanya berbentuk layaknya pinus yang mekar.
Dekorasi ini biasanya memiliki berbagai macam bentuk dan warna yang dapat kamu pilih sesuai konsep yang diinginkan.
3. Pohon Natal
Dekorasi ini rasanya wajib ada di setiap perayaan Natal.
Kamu dapat menggunakan pohon Natal baik yang berukuran besar maupun kecil untuk diletakkan di pojok ruangan.
Supaya perayaan dapat lebih berkesan kamu dan keluarga juga dapat membuat pohon Natal dari bahan-bahan yang unik seperti kumpulan rantik, botol, atau buku.
4. Lentera
Kamu juga bisa menghias pohon Natal dengan lentera yang menjadi gambaran cahaya dalam kegelapan.
Selain menggantungkannya di pohon, hiasan ini juga dapat kamu gantung di area jendela atau depan pintu.
5. Lilin
Selain lentera, kamu juga dapat menerangi area rumah dengan lilin yang menjadi ikon cahaya serta harapan untuk kehidupan yang lebih baik.
Kamu dapat menggunakan lilin elektrik apabila lingkungan rumah ramai dengan anak-anak.
Baca Juga: 33 Ucapan Selamat Pagi Kristen, Bikin Hati Damai dan Sukacita!
6. Lampu Natal
Ada pula untaian lampu Natal yang dapat kamu pilih untuk membuat suasana menjadi lebih meriah dan hangat.
Untaian lampu ini dapat menghiasi beberapa bagian di rumah seperti jendela atau rak-rak yang ada.
7. Kaos Kaki Natal
Dekorasi yang satu ini mungkin kerap kamu jumpai di beberapa adegan film Christmas, yaitu kaos kaki Natal.
Dekorasi ini identik dengan legenda Santa Claus yang akan turun untuk memenuhi kaos kaki Natal di setiap rumah dengan berbagai hadiah yang dibawanya.
Kaos kaki Natal ini bisa kamu gantungkan di area dinding, kabinet, atau tangga rumah.
8. Pita Merah di Pintu
Untuk mempercantik area depan rumah kamu juga dapat menghiasi pintu dengan pita merah yang dibentuk sedemikian rupa.
9. Ornamen Natal
Rasanya tak lengkap apabila pohon Natal tidak dihias dengan berbagai ornamen Cristmas seperti bola-bola yang berwarna-warni, bintang, ornamen yang berbentuk Santa Claus atau yang berbentuk hewan-hewan yang khas dengan perayaan ini.
10. Stiker Dinding Natal
Selain pita merah atau ornamen lainnya, kamu juga dapat menggunakan stiker dinding bertema Natal atau Christmas untuk menghias area dalam rumah.
11. Boneka Salju
Mengingat suasana perayaan istimewa ini yang sangat identik dengan salju, kamu juga dapat menghiasi area pohon Natal dengan berbagai boneka salju yang dapat kamu beli di toko baik online maupun offline.
Untuk menghemat pengeluaran kamu juga dapat memanfaatkan boneka yang ada di rumah lalu menghiasnya dengan topi atau syal.
12. Kado
Perayaan ini juga identik dengan tradisi tukar kado.
Kamu pun dapat menata kado-kado tersebut di bawah pohon Natal dengan serapi mungkin agar tampilannya nyaman untuk dipandang.
Baca Juga: 9 Hari Besar Agama Kristen, Malam Natal hingga Hari Kristus Raja
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.