12 Manfaat Daun Meniran untuk Kesehatan, Bisa Atasi Diabetes hingga Batu Ginjal

3 Desember 2022 14:00 WIB
ilustrasi, Manfaat Daun Meniran untuk Kesehatan
ilustrasi, Manfaat Daun Meniran untuk Kesehatan ( Medical News Today)

4. Mengobati Batu Ginjal

Manfaat daun meniran selanjutnya adalah mampu mengobati batu ginjal.

Daun ini mengandung flavonoid dan kalsium yang akan membentuk senyawa kompleks khelat.

Senyawa tersebut dapat larut dalam air sehingga batu ginjal bisa keluar dari tubuh.

5. Mengatasi batu saluran kemih

Manfaat satu ini sudah cukup dikenal. Daun menirat berkhasiat memecah atau memperkecil ukuran batu yang terbentuk di saluran kemih.

Sebuah studi pada tahun 2018 yang melibatkan 56 orang menemukan bahwa daun meniran dapat mengurangi ukuran batu di saluran kemih.

Selain itu, daun ini juga mampu meningkatkan pembuatan magnesium dan potasium dari tubuh melalui urin.

6. Dapat digunakan sebagai diuretik

Diuretik akan menghilangkan air dan natrium dari tubuh. Ini dapat membantu untuk mengatasi tekanan darah tinggi dan kondisi lainnya.

Sebuah penelitian pada tahun 2018 menemukan bahwa daun meniran mempunyai efek diuretik pada tikus.

Namun dibutuhkan penelitian lebih lanjut pada manusia.

Baca Juga: Sering disebut 'Miracle Tree', Daun Kelor Memiliki Banyak Manfaat untuk Kesehatan

7. Mengobati infeksi virus

Pada tahun 2013 dilakukan studi untuk meneliti efek dari empat spesies daun meniran pada virus herpes simpleks dalam kultur sel.

Penelitian itu menemukan bahwa daun meniran dapat memerangi infeksi.

Pada studi lainnya ditemukan daun meniran dapat membantu mengobati infeksi yang parah.

Meski begitu masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan efektivitasnya.

8. Mengatasi Peradangan

Pada tahun 2017 dilakukan penelitian yang memberikan ekstrak daun meniran pada daun meniran.

Ditemukan bahwa daun meniran dapat mengatasi peradangan seperti obat ibuprofen.

9. Meningkatkan daya tahan tubuh

Manfaat daun meniran selanjutnya adalah mampu meningkatkan daya tahan tubuh.

Efek immunomodulator mampu meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah tertular penyakit.

10. Membunuh Pertumbuhan Kanker

Efek immunomodulator juga disebut bisa membunuh sel-sel kanker yang terdapat dalam tubuh.

11. Diabetes

Kandungan senyawa phyllanthin dan hypophyllanthin baik untuk penderita diabetes karena dapat menurunkan kadar gula dalam darah.

12. Hepatitis B

Kandungan antioksidan pada daun meniran berperan penting dalam melindungi organ hati sehingga mencegah hepatitis B.

Demikian manfaat daun meniran untuk kesehatan. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm